China dan Taiwan Memanas, CIA Alihkan Perhatian Lawan Beijing: Alokasi Anggaran Terorisme Dikurangi

- 9 Agustus 2022, 09:15 WIB
Sebuah kapal militer Taiwan terlihat dari sebuah kapal angkatan laut di bawah Komando Teater Timur Tentara Pembebasan Rakyat China dalam foto selebaran yang diambil pada 5 Agustus 2022.
Sebuah kapal militer Taiwan terlihat dari sebuah kapal angkatan laut di bawah Komando Teater Timur Tentara Pembebasan Rakyat China dalam foto selebaran yang diambil pada 5 Agustus 2022. /Komando Teater Timur/Handout via Reuters
 
MEDIA PAKUAN -  Badan Intelijen AS, CIA mengalihkan fokus utama dan agenda dari memerangi ekstremisme menjadi konsentrasi melawan China.
 
Wakil Kepala CIA David Cohen dalam pertemuan tertutup dengan kepala pusat kontraterorisme CIA.
 
Dia mengatakan bahwa perang melawan al-Qaeda dan kelompok ekstremis lainnya akan tetap menjadi prioritasprioritas.
 
 
Tapi saat ini anggaran dan sumber daya badan tersebut akan semakin banyak dikirim untuk misi China.
 
Cohen menyatakan bahwa AS akan terus memerangi teroris, namun kini prioritas utamanya adalah untuk lebih memahami China dan melawannya.
 
CIA mengisyaratkan perubahan strategi dimana anggotanya difokuskan kepada China, termasuk mereka yang sebelumnya bekerja dalam perang melawan terorisme.
 
 
Kongres AS dilaporkan mendorong CIA dan badan intelijen lainnya untuk mengalihkan fokus mereka ke China.
 
Termasuk untuk mendapatkan lebih banyak data tentang perkembangan teknologi canggih China. 
 
Alokasi dana untuk melawan China memaksa badan tersebut untuk mengurangi anggaran untuk agenda lain, termasuk memerangi terorisme.
 
 
 
Para anggota CIA  dilaporkan telah diarahkan untuk mempelajari bahasa Cina.***
 
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: https://apnews.com/article/afghanistan-russia-ukraine-al-qai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x