Kapal Pengangkut Ribuan Mobil Mewah, Terbakar di Perairan Atlantik Tengah

- 18 Februari 2022, 15:09 WIB
Kapal Pengangkut Ribuan Mobil Mewah, Terbakar di Perairan Atlantik Tengah
Kapal Pengangkut Ribuan Mobil Mewah, Terbakar di Perairan Atlantik Tengah /Iklustrasi /Foto Antara

Dalam sebuah pernyataan singkat Grup Volkswagen mengatakan bahwa Felicity Ace berangkat menuju ke AS memuat kendaraan yang diproduksi oleh pabrik mobil Jerman.

Namun perusahaan menolak berkomentar tentang konsekuensi apa yang mungkin ditimbulkan oleh insiden itu bagi pelanggan AS atau VW Group.

Kapal angkatan laut Portugal melaporkan melihat api yang menyala dan menunjukkan foto asap putih mengepul. Mereka bergegas mendekati kapal tersebut.

Menurut pelacak kapal online, Felicity Ace berlayar dari Emden di Jerman ke pelabuhan Davisville di negara bagian Rhode Island AS.

Baca Juga: Resmi Bergabung Bersama Tokyo Verdy, Pratama Arahan akan Lakoni Laga Perpisahan: PSIS Melawan Bali United

Sousa Luís kepada The Associated Press mengatakan, pihaknya akan memeriksa apakah kapal kargo dalam bahaya tenggelam ataupun menyebabkan polusi, katanya.

Upaya penarikan ke pelabuhan masih terus dilakukan, tetapi Felicity Ace tidak mungkin ditarik ke pelabuhan di Kepulauan Azores Portugal karena ukurannya, kata Sousa Luis.

Para kru yang selamat tanpa luka, dibawa dengan helikopter pada hari Rabu ke pulau Faial, sekitar 170 kilometer (100 mil) jauhnya, dan tinggal di sebuah hotel di sana. ***

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: Apnews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah