Gempa Bumi Jepang Bagian Barat Hentikan Aktivitas Warga: Pusat Hentakan 6.6 Mg Dilepas Pantai Kyushu

- 22 Januari 2022, 16:32 WIB
Ilustrasi gempa bumi. Di Jepang, Sabtu 22 Januari 2022
Ilustrasi gempa bumi. Di Jepang, Sabtu 22 Januari 2022 //Pixabay
 
MEDIA PAKUAN - Gempa bumi mengguncang bagian barat Jepang. Gempa berkekuatan magnitudo 6,6 terjadi sekitar pukul 01:08 waktu setempat pada hari Sabtu.

Getaran kuat dirasakan di wilayah Oita, Miyazaki, Kumamoto dan Kochi. Namun diperkirakan tidak menyebabkan tsunami.

Dilansir dari NHK World, 22 januari 2022, Badan Meteorologi Jepang mengatakan pusat gempa berada di lepas pantai Kyushu, pada kedalaman 45 kilometer.
 
 
 

Guncangan yang dirasakan dengan intensitas maksimum 5-plus pada skala seismik Jepang dari nol hingga tujuh.

Pemerintah setempat telah menerima laporan kerusakan bangunan, retakan-retakan di jalan dan pipa air yang pecah.

Di Kota Nobeoka, Prefektur Miyazaki, 340 rumah tangga tidak mendapat air karena pipa rusak. Sebuah truk air telah dikerahkan untuk membantu warga yang membutuhkan.
 
Baca Juga: Banyak Masyarakat Jerman Lebih Memilih Islam Hanya Karena 1 Alasan Mengejutkan Ini, Apa Ya?

Listrik yang sempat padam di beberapa daerah, namun sudah kembali berjalan normal.

Seorang pejabat di Badan Meteorologi Jepang telah mengumumkan kepada warga untuk tetap waspada terhadap tanah yang gembur.

Tsukada Shinya mengatakan risiko batu jatuh dan tanah longsor meningkat di daerah yang dilanda gempa kuat. Masyarakat dihimbau untuk memperhatikan aktivitas seismik, dan juga curah hujan.

Badan Meterorologi Jepang mengatakan mungkin ada terjadi gempa kuat yang sama dalam beberapa hari mendatang.*** 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: www3.nhk.or.jp


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x