Empat Warga Palestina Dibunuh Tentara Israel, Hamas Murka hingga Luncurkan Roket dari Gaza

- 21 Agustus 2021, 10:38 WIB
Diserang Israel Pagi-Pagi, Palestina Luncurkan Roket untuk Pembalasan
Diserang Israel Pagi-Pagi, Palestina Luncurkan Roket untuk Pembalasan /Reuters/

MEDIA PAKUAN - Sebuah roket diluncurkan dari jalur Gaza ke wilayah Israel setelah empat orang warga Palestina tewas terbunuh oleh tentara Israel.

Meskipun sejauh ini belum ada pihak mengaku bertanggung jawab atas serangan roket tersebut, namun diduga dilakukan oleh kelompok militan Hamas.

Peluncuran roket tersebut terjadi beberapa jam setelah pasukan tentara Israel bentrok dengan warga sipil Palestina disekitar tepi barat jalur Gaza.

Baca Juga: Memasuki Persidangan Kedua, Andin Menyalahkan Nino atas Kejadian yang Dialami Elsa

Orang-orang bersenjata yang diduga warga Palestina melakukan tembakan kepada tentara Israel yang sedang melakukan operasi pada malam di Tepi Barat yang diduduki.

Dalam baku tembak yang dianggap sebagai salah satu pertempuran paling mematikan di wilayah tersebut telah menewaskan empat orang warga Palestina.

Pertempuran meletus di kota Jenin Tepi Barat, yang mana ketegangan ini terus meningkat pasca seorang pria tewas Palestina tewas ditangan tentara Israel awal bulan ini.

Baca Juga: Joe Biden Bersumpah Akhiri Perang Afganistan, Evakuasi Warga AS, Joe: 'Tidak bisa Menjanjikan' Hasil Akhir

Sejak saat itu sejumlah pria bersenjata kerap melakukan penembakan terhadap pasukan Israel yang berpatroli di wilayah yang mereka rebut dari warga Palestina.

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: Al Arabiya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x