Kudeta Myanmar Berlanjut Berdarah, Ribuan Wanita Lakukan Aksi

- 8 Maret 2021, 11:06 WIB
Polisi  Myanmar
Polisi Myanmar /Dok. hrw.org

MEDIA PAKUAN - Untuk menambah tekanan pada penguasa militer yang baru, Serikat pekerja Myanmar melakukan pendemo, Senin, 8 Maret 2021.

Serikat pekerja utama Myanmar mencoba menekan ekonomi negara dengan melakukan pendemoan untuk menekan penguasa militer barunya.

Sementara itu, para saksi melaporkan bahwa pada malam hari terdengar suara tembakan dan granat di berbagai wilayah ibu kota Yangon.

Baca Juga: KJRI Himbau WNI untuk Selalu Waspada Terkait Acaman Keamanan Wilayah Arab Saudi

Namun media pemeriantah Myanmar mengatakan, tembakan yang dilepaskan oleh pasukan keamanan merupakan upaya penegakan hukum pada beberapa oknum pendemo.

Pendemoan tersebut diharapkan agar membalikan kudeta pada 1 Fabruari dan memulihkan pemerintahan terpilih Aung San Suu Kyi.

Selain itu, sekelompok perempuan juga menyuarkan suaranya dengan mengecam junta Myanmar dengan gerakan Htamain untuk memobilisasi kekuatan dan menandai Hari Perempuan Internasional.

Baca Juga: Gagal Dalam Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 13? Ketahui Penyebabnya Disini

Pada hari Minggu terjadi protes dengan polisi menembakkan granat kejut dan gas air mata, upaya membubarkan aksi di Yangon menjadikan hari tersebut sebagai protes terbesar dalam beberapa pekan terakhir.

Sementara itu, menurut Perserikatan Bangsa-Bangsa keamanan militer Myanmar telah membunuh lebih dari 50 orang selam upaya menghentikan demo yang berkepanjangan.

Baca Juga: Peringati International Women’s Day 8 Maret 2021, Inilah 5 Kedudukan Perempuan dalam Islam

Pemimpin protes Maung Saungkha mendesak perempuan untuk menentang kudeta pada hari Senin.

Selain itu, salah satu penyelenggara gerakan Sarung menyebut perumpuan sebagai "revolusioner."

"Orang-orang kami tidak bersenjata tetapi bijaksana. Mereka mencoba memerintah dengan ketakutan, tapi kami akan melawan ketakutan itu," katanya kepada media.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x