AS Alami Kelangkaan Chip Semikonduktor, Begini Usaha yang Dilakukan Joe Biden

- 25 Februari 2021, 12:24 WIB
Chip semikonduktor
Chip semikonduktor /

MEDIA PAKUAN - AS diketahui telah mengalami kelangkaan chip semikonduktor belakangan ini.

Kekurangan chip semikonduktor yang dialami AS ini terjadi karena pabrikan Automotive AS dan produsen lain terpaksa memangkas produksi.

Kelangkaan chip semi konduktor AS juga diperburuk oleh pandemi, dan itulah yang kini membuat Joe Biden menggencarkan usahanya.

Baca Juga: Merasa Mengkhianati Camp Nou, Inilah Ungkapan Lionel Missi Jika Ia Pensiun dari Barcelona

Presiden AS Joe Biden berencana untuk mengusahakan anggaran 37 miliar dolar dalam menyelamatkan peningkatan produksi chip di AS.

Rabu 24 Februari kemarin, seorang pejabat pemerintah mengatakan, Joe biden telah menandatangani sebuah perintah eksekutif yang bertujuan untuk mengatasi kekuarangan chip semi konduktor global yang telah membuat Gedung Putih dan anggota Kongres khawatir.

Kelangkaan chip semi konduktor AS kini memang tengah menjadi pembahasan dan diskusi antara Biden dan kelompok bipartisan anggota parlemen AS di Gedung Putih. 

Baca Juga: Upaya Senator Amerika Serikat Ungkap Kembali RUU untuk Melawan Tekanan China

"Saya mengarahkan pejabat senior dalam pemerintahan saya untuk bekerja dengan para pemimpin industri guna mengidentifikasi solusi untuk kekurangan semikonduktor," kata Biden seperti yang dikutip dari Reuters.

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x