Cara Membuat Nasi Kuning Rice Cooker dengan Mudah, Simple Wajib Dicoba

- 23 September 2021, 14:56 WIB
Cara Membuat Nasi Kuning Rice Cooker dengan Mudah, Simple Wajib Dicoba
Cara Membuat Nasi Kuning Rice Cooker dengan Mudah, Simple Wajib Dicoba /
MEDIA PAKUAN - Nasi kuning merupakan makanan yang satu sering dijual di jalanan, atau dibuat ketika hari tertentu saja.
 
Nasi kuning jarang dibuat karena keribetannya. Namun apakah anda tahu bahwa nasi kuning dapat dibuat dengan mudah?
 
Berikut bahan serta cara membuat nasi kuning dengan mudah menggunakan rice cooker yang wajib anda coba.
 
 
Bahan 
 
- 3 Cup beras 
- Secukupnya Air 
- Secukupnya Kunyit bubuk 
- 65 ml santan 
- Bumbu racik (merek apa saja) 
- Sereh 
- Daun Salam 
- Daun Pandan 
- Daun jeruk
 
Cara Pembuatan
 
1. Cuci beras dan bahan lainnya hingga bersih 
 
2. Geprek sirih, kemudian masukan semua bahan ke dalam rice cooker 
 
 
3. Masukan air secukupnya 
 
4. Ketika ricecooker sudah mengeluarkan uap panas, buka ricecooker kemudian aduk hingga rata 
 
5. Tutup ricecooker, lalu tunggu nasi hingga matang 
 
6. Nasi kuning siap disajikan.***

Editor: Siti Andini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x