Unik! Ikan Predator Gosong Lama di Aquarium, Pehobi Perhatikan Cara Menghindarinya

- 1 Februari 2021, 09:05 WIB
Salah satu jenis ikan predator Oscar Cichlid yang bisa dibeli dengan harga dibawah 100 ribu rupiah. Inilah 9 jenis ikan predator yang murah untuk dipelihara.
Salah satu jenis ikan predator Oscar Cichlid yang bisa dibeli dengan harga dibawah 100 ribu rupiah. Inilah 9 jenis ikan predator yang murah untuk dipelihara. /Zoo Snow/Pixabay

 

MEDIA PAKUAN - Ikan tigerfish atau yang biasa di sebut ikan datz termasuk ikan jenis predator yang berasal dari benua asia.

Ikan datz mempunyai ciri fisik berwarna kuning dan mempunyai bar hitam di tubuhnya.

Ikan datz termasuk ikan yang agresif dalam memakan mangsa nya.

Ikan ini dapat tumbuh maksimal hingga 18 inchdi alam liar dan dapat hidup hingga 15 tahun.

Baca Juga: Pemkab Bogor : Carble Car sebagai Jalan Alternatif Jalur Transportasi Plus Wisata di Bogor - Jawa Barat

Namun ikan datz mempunyai pertumbuhan yang lambat.

Ikan datz atau tigerfish ini cocok sebagai ikan utama atau tankmate arwana atau tankmate ikan pari di akuarium.

Uniknya ikan ini akan gosong hitam jika malah terlalu nyaman di akuarium.

Maka dari itu berilah lawan yang ukurannya besar atau sama.

Baca Juga: Perhatian! Memelihatan Ikan Koi, Susah-susah Gampang, Coba Simak Cara Mengendalikan Penyakit

Langkah tersebut agar ikan datz warnanya muncul dan stabil.

Ikan datz yang bagus memliki ciri fisik yang warnanya stabil, bersih dan bar nyambung. Semakin sedkit bar biasanya semakin mahal.

Ikan datz mempunyai beberapa jenis diantaranya:

1. Siamese Datz / Siamese Tigerfish (Datnioides Pulcher)

Jenis Siamese Tigerfish ini merupakan salah satu jenis yang memiliki warna paling cantik. Berasal dari kawasan Siam Asia tenggara.

2. Thinbar Datz / Thinbar Tigerfish (Datnioides Undecimradiatus). 

Baca Juga: Diduga Mata-mata TNI Polri, Warga Sipil Diburu dan Ditembak KKB

Jenis ini memiliki warna keemasan dengan loreng tipis di tubuhnya.

3. Papua Datz (Datnioides Campbelli)

Jenis ini berasal dari Papua. Tidak seperti ikan Datz yang lain, pada Papua datz loreng tubuhnya terkesan kotor dan tidak rapi.

4. Indo Datz (Datnioides Microlepis)

Indo Datz (Datnioides Microlepis) adalah jenis yang paling banyak ditemui di pasaran.

Baca Juga: Jadwal Bola Liga Inggris 3 - 5 Februari 2021: Nantikan Laga Big Match! Tottenham vs Chelsea

Sekilas mirip dengan Siamese tigerfish hanya saja warnanya tidak secerah siamese datz.

Jumlah lorengnya pun lebih banyak daripada Siamese Tigerfish.***

 

Editor: Ahmad R

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah