Lagi Ramai! Beginilah Cara Daftar BLT BBM 2022 yang Cair Hari Ini, Cukup Pakai NIK KTP di Situs Kemensos Ini

12 September 2022, 15:00 WIB
Lagi Ramai! Beginilah Cara Daftar BLT BBM 2022 yang Cair Hari Ini, Cukup Pakai NIK KTP di Situs Kemensos Ini /Pixabay.

MEDIA PAKUAN - Saat ini tengah ramai tentang program Bantuan Langsung Tunai (BLT) BBM 2022 dari Kementerian Sosial (Kemensos).

Program BLT BBM 2022 ini sudah cair kepada mereka yang terdaftar sebagai anggota dari Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Banyak orang yang mempertanyakan bagaimana cara untuk mendaftarkan BLT BBM 2022 dari Kemensos itu.

Tidak heran jika banyak orang yang ingin mendapatkan BTL BBM 2022 dikarenakan nantinya akan mendapat uang Bansos senilai Rp600.000.

Baca Juga: BLT BBM 2022 Rp600.000 Sudah Cair September ke Kantor Pos Indonesia, Buruan Segera Ambil

Maka jangan heran jika hingga saat ini masyarakat masih ramai soal penyaluran program BLT BBM 2022 Rp600.000 tersebut.

Pada penyaluran BLT BBM 2022, pemerintah menargetkan akan ada 20,65 juta KPM yang akan mendapatkan bansos senilai Rp600.000.

Selain itu Kemensos sudah menyiapkan anggaran sebesar 12,4 triliun khusu untuk penyaluran BLT BBM 2022.

Perlu kalian ketahui, program BLT BBM 2022 akan disalurkan dengan dua tahap penyaluran saja yakni pada September dan Desember nanti.

Baca Juga: BLT BBM September 2022 Rp600.000 Sudah Cair, Buruan Cek Nama Anda di cekbansos.kemensos.go.id, Berikut Caranya

Sementara itu, pemerintah menyalurkan program BLT Subsidi BBM bertujuan agar roda perekonomian masyarakat tetap berjalan.

Apalagi saat ini tengah terjadi kenaikan harga global sehingga masyarakat membutuhkan sekali program bantuan pemerintah, seperti BLT BBM Rp600.000 ini.

Namun untuk mendapatkan BLT subsidi BBM 2022 masyarakat harus memenuhi beberapa persyaratan yang harus dipenuhi.

Maka dari itu simak berikut inilah kriteria penerima BLT BBM 2022 Rp600.000:

Baca Juga: BLT BBM 2022 Rp600.000 Disalurkan Jokowi September dan Desember, Ini Syarat dan Cara Cek Dapat atau Tidaknya

1. Merupakan warga yang tergolong keluarga kurang mampu atau rentan miskin.

2. Bukan anggota TNI.

3. Bukan anggota Polri.

4. Bukan ASN atau Aparatur Sipil Negara.

5. Bukan PNS atau Pegawai Negeri Sipil.

6. Terkena dampak pandemi Covid-19 atau kehilangan pekerjaan karena pemutusan hubungan kerja.

Baca Juga: Cara Cairkan BLT BBM 2022 Rp600.000 yang Cair September, Mudah Sekali hanya Bermodal KTP dan NIK

Jika sudah memenuhi kriteria penerima BLT BBM 2022, masyarakat bisa cek namanya melalui link cekbansos.kemensos.go.id. Berikut inilah caranya:

1. Kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id atau KLIK DI SINI.

2. Pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa sesuai dengan wilayah penerima manfaat.

3. Ketik nama lengkap penerima manfaat sesuai dengan KTP.

4. Masukkan kode yang muncul pada kotak di layar.

5. Klik 'Cari Data'.

Baca Juga: Cara Dapatkan BLT BBM 2022 Rp600.000 yang Cair September, Cukup dengan Menggunakan NIK dan KTP Saja

Setelah itu akan muncul status penerima BLT BBM 2022, sehingga kalian akan tahu dapat atau tidaknya BLT subsidi BBM Rp600.000.

Jika masyarakat mendapatkan BLT BBM 2022 nantinya akan muncul keterangan seperti nama lengkap, NIK KTP, jenis bantuan yang didapat, serta status penyaluran bantuan tersebut.

Sementara itu perlu kalian ketahui, pada September 2022 ini terdapat dua bantuan yang akan disalurkan yaitu BLT BBM 2022 dan Dana Transfer Umum (DTU) untuk angkutan umum, ojek, nelayan, serta memberikan perlinsos tambahan.***

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: Kemensos

Tags

Terkini

Terpopuler