6 Macam Niat Zakat Fitrah, untuk Diri Sendiri hingga Jika Mewakilkan

- 19 April 2022, 09:52 WIB
Ilustrasi zakat.
Ilustrasi zakat. /Unsplash/anniespratt/
MEDIA PAKUAN - Saat menginjak bulan Ramadhan, umat islam diharuskan mempersiapkan diri untuk segera mengeluarkan zakat fitrah yang harus dibayarkan menjelang hari raya Idul Fitri. 
 
Zakat merupakan kewajiban bagi umat muslim dan merupakan rukun Islam yang keempat. Zakat dibedakan menjadi dua yaitu zakat fitrah dan zakat mal.
 
Pengertian zakat fitrah merupakan zakat yang wajib dikenakan pada diri sendiri yang difardukan baik lelaki dan perempuan muslim yang diberikan setahun sekali pada bulan Ramadhan dengan syarat-syarat yang ditetapkan.
 
 
Syarat wajib zakat diantaranya:
 
1. Islam dan Merdeka
 
2. Menemui dua waktu antara Ramadhan dan Syawal.
 
3. Memiliki harta yang cukup dan cukup dari kebutuhan sehari-harinya.
 
Untuk mengetahui berapa besaran zakat yang dikeluarkan, dapat dilihat dari artikel sebelumnya, 'Baznas Provinsi Jawa Barat Merilis besaran Zakat Fitrah Ramadhan 2022 di Kota dan Kabupaten.'
 
 
Sebelum menunaikan zakat fitrah ada beberapa niat yang harus di lafalkan, diantaranya;  
 
1. Niat Zakat Fitrah Untuk Diri Sendiri
 

ﻧَﻮَﻳْﺖُ أَﻥْ أُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﻧَﻔْسيْ ﻓَﺮْﺿًﺎ ﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ

Nawaytu an ukhrija zakataata al-fitri 'an nafsi fardhan lillahi ta'ala
 
Artinya: Aku berniat mengeluarkan zakat fitrah untuk diri sendiru fardhu karena Allah taala.
 
2. Niat Zakat Fitrah Untuk Istri

ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِﻋَﻦْ ﺯَﻭْﺟَﺘِﻲْ ﻓَﺮْﺿًﺎ ﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri ‘an zaujati fardhan lillahi ta’ala

 

Artinya: Aku berniat mengeluarkan zakatfitrah untuk istriku fardhu karena Allah Taala,”.

 

Baca Juga: Jangan Anggap Remeh, Berdoa Sebelum Berkendara agar Terhindar dari Kecelakaan

3. Niat Zakat Fitrah untuk anak laki-laki

ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﻭَﻟَﺪِﻱْ … ﻓَﺮْﺿًﺎ ﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri ‘an waladi fardhan lillahi ta’ala.

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: Baznas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x