3 Resep Simpel Olahan Daging Kurban Idul Adha, Dijamin Lezat!

19 Juli 2021, 11:54 WIB
3 Resep Simpel Olahan Daging Kurban Idul Adha, Dijamin Lezat! /

MEDIA PAKUAN - Seiring dengan perayaan Idul Adha, beberapa orang mungkin akan sibuk mengolah daging kurban.

Daging ternak atau daging kurban sendiri bisa diolah menjadi berbagai sajian yang nikmat.

Namun bagi mereka yang masih awam, kini MEDIA PAKUAN telah merangkum tiga resep olahan daging kurban yang enak dari kanal YouTube Willgoz Kitchen.

Baca Juga: Tata Cara Sholat Idul Adha Di Rumaah Bersama Keluarga Saat PPKM Dengan Dua Langkah

Yuk masak daging kurban kali ini dengan mudah, simple dan lezat.

1. Beef Teriyaki

Bahan:

- 300 gram sapi iris tipis

- 3 siung bawang putih

- 1 jempol kecil jahe (bagi 2)

- 1/2 onion / bawang bombay

- 150 gram jamur champignon (opsional)

sauce:

- air putih 50 ml

- 3 sdm kecap asin

- 3 sdm madu

- 2 sdm minyak wijen

- 4 sdm kecap manis

- 1/2 sdt lada putih

- 1/2 sdt kaldu sapi

Baca Juga: Hilang Penciuman? dr. Tirta Bagikan Cara Mengobati Anomia Akibat Covid-19

Cara memasak:

1. Iris bawang bombay menjadi potongan tipis, kemudian cincang halus bawang putih dan iris tipis daging.

2. Siapkan mangkuk yang diisi air dan masukan semua bumbu sauce yang ada di resep kedalam mangkuk.

3. Panaskan wajan, beri minyak dan masukan bawang bombay dan jahe yang telah dipotong menjadi 2 bagian. Kemudian masukan jamur (opsional).

4. Jika semua bahan sudah kecoklatan masukan bawang putih cincang dan masukan kaldu bubuk.

5. Masak sebentar dan masukan daging, masak sampai dagingnya setengah matang, dan kemudian masukkan sausnya.

6. Biarkan meresap, dan beef teriyaki siap dihidangkan.

Baca Juga: Ramah Lingkungan, Ini 3 Bungkus Selain Kresek yang Bisa Dipakai Untuk Daging Kurban

2. Sapi lada hitam

Marinasi daging :

350 gram daging sapi

2 sdm saus tiram

1 sdm saus ikan

Bahan :

1 paprika warna bebas

1 bawang bombay

100 gram jamur tiram

3 cabe merah

3 bawang putih

1 batang daun bawang besar

150 gram jagung muda

sauce tambahan ketika dimasak :

2 sdm oyster sauce

2 sdm kecap manis

1 sdm kecap asin

1 sdm kecap inggris

1 sdm penuh black pepper

100 ml air + 1 sdm maizena (larutkan dan tuang saat mendidih)

Baca Juga: Buruan Cek Nama Penerima BST Bansos Kemensos Rp300 Ribu Juli 2021, Berikut Caranya

Cara memasak:

1. Marinasi daging dengan saus tiram dan kecap ikan dan Masukan daging ke dalam kulkas.

2. Kemudian potong potong sayuran dan bahan lainnya. Kemudian panaskan wajan dan masukan minyak atau margarin.

3. Pastikan wajan panas (api besar) dan masukin daging masak sampai setengah matang dan angkat daging.

4. Di wajan yang sama masukan bawang dan lada hitam diikuti dengan sayuran lainnya dimulai dari sayuran yang susah matang (keras) dan masukan air.

5. Masak sekitar dua menit. Lalu masukan kecap manis 2 sdm , 1 sdm kecap asin dan 1 SDM kecap Inggris dan masukan daging kembali.

6. Tambahkan Kembali 1 sdm saus tiram kemudian Ketika mendidih masukan 100 ml air + 1 sdm maizena.

7. Biarkan sampai mengental dan makanan siap dihidangkan.

Baca Juga: Cara Agar Sate Hewan Kurban Saat Idul Adha Lebih Kenyal dan Gurih, Siapkan Bahan-bahan ini

3. Sate Maranggi

Bahan:

300 gram sapi terserah yg favorit kalian aja potongannya

Bumbu dihaluskan :

4-5 cabe merah

8 bawang merah

5 bawang putih

1 sdm ketumbar

1 ruas lengkuas

1/2 ruas jahe

1 1/2 sdm asam jawa

1 sdt merica

1 sdt garam

1/2 sdt jinten (opsional)

1 sdm gula aren (di taruh saat sudah menumis bumbu)

1-2 sdm kecap manis (ditaruh saat sudah menumis bumbu)

Bumbu kecap :

3-4 bawang merah iris

1/2 tomat iris

10 cabe rawit hijau

1/2 sdt garam

7 sdm kecap manis favorit kalian

Baca Juga: Keseruan dan Kebiasa Masyarakat Sambut Perayaan Idul Adha, Salah Satunya Ini

Cara memasak:

1. Siapkan daging sapi dan potong menjadi bagian bagian kecil dan beri garam.

2. Blender atau ulek semua bumbu halus kecuali kecap manis dan gula aren, tambahkan garam kaldu bubuk dan minyak.

3. Tumis bumbu halus di wajan yang telah di beri minyak.

4. Masak dan tambahkan gula aren, jika sudah wangi masukan kecap.

5. Setelah beberapa saat angkat bumbu halus dan lumuri daging yang telah dipotong kecil dengan bumbu halus.

6. Marinasi selama 1 jam dalam kulkas, jika ingin lebih maksimal marinasi selama 1 malam di kulkas.

7. Setelah itu kamu bisa membakar daging tersebut. Dan maranggi siap dihidangkan. ***

Editor: Siti Andini

Sumber: Youtube Willgoz Kitchen

Tags

Terkini

Terpopuler