Viral Video wanita Muda Menangisi Kematian 'Otsusuki' dalam Serial Film Naruto

- 24 Oktober 2020, 06:12 WIB
Wanita muda menangisi kematian Naruto
Wanita muda menangisi kematian Naruto /Tangkapan Video di Facebook/

MEDIA PAKUAN - Ada-ada saja ulah manusia ketika sudah menyukai atau mencintai sesuatu yang di gemarinya.

Kisah ini telah viral di media sosial dengan ulah seorang wanita muda yang menangisi kematian Naruto, setelah mengetahui karakter Uzumaki Naruto dalam serial manga, dikisahkan meninggal dunia atau mati.

Baca Juga: jadwal Acara Televisi Nasional Sabtu, 24 Oktober 2020 , SCTV , ada Gadis Petualang di GTV

Dalam video tersebut, sosok perempuan penggemar Naruto yang belum diketahui namannya terlihat menangis dan meratap setelah mendengar karakter yang ia idolai mati.

Di sela-sela tangisan, rekan gadis tersebut berusaha menenangkan dengan memeluknya lebih erat.

" Siapa yang membunuh Naruto "
" Kenapa Naruto mati "

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung sepak Bola di RCTI Akhir Pekan Sabtu 24 sampai 27 Oktober 2020

"Mau gimana ngelayat juga nggak bisa," ujar rekan perempuan itu berusaha menenangkan sembari membelai rambut.

"Kenapa? nanya serius kenapa?" kata suara lain di video tersebut.
"Otsusuki," kata perempuan itu sembari terus menangis.

Karakter Uzumaki Naruto yang selama ini menjadi fokus utama cerita dalam serial manga Boruto, dikisahkan mengorbankan diri dan tewas demi menyelamatkan putranya, Boruto, pada komik Boruto episode 51, yang diberi tajuk Boruto: Naruto Next Generations.

Baca Juga: Laga El Clasico akan Segera Dimulai Real Madrid vs Barcelona Ditunggu Penggemar

Bab 51 tersebut merupakan kelanjutan kisah Naruto dan Sasuke yang sebelumnya dikisahkan hampir mati setelah kewalahan melawan Isshiki Otsutsuki di chapter sebelumnya.

Isshiki Otsutsuki sendiri merupakan karakter yang memiliki kekuatan yang aman besar, Selama ini, ia dikisahkan sebagai partner dari Kaguya.

Baca Juga: Inilah 4 Jenis Olahraga yang Bisa Dilakukan di Sore Hari

Isshiki telah lama berada dalam tubuh Jigen yang menjadi mediumnya. Ia juga dikisahkan memiliki akses ke sejumlah kekuatan besar, seperti Sukunahikona.

Naruto yang merupakan ninja dari Konoha menyatakan kesiapan untuk bertarung melawannya demi membela putranya yanb bernama Boruto, meski dengan resiko kehilangan nyawa.***

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah