Lebih dulu Puasa Syawal atau puasa qada (Pengganti), Wajib di Simak

- 16 April 2023, 16:55 WIB
Lebih dulu Puasa Syawal atau puasa qada (Pengganti), Wajib di Simak
Lebih dulu Puasa Syawal atau puasa qada (Pengganti), Wajib di Simak /Freepik @freepik

MEDIA PAKUAN - Puasa Syawal dan puasa qada adalah dua jenis puasa yang sering diperdebatkan oleh umat Muslim, Ada yang berpendapat bahwa puasa Syawal lebih penting dan harus dilakukan terlebih dahulu sebelum melakukan puasa qada, sementara yang lain berpendapat sebaliknya, daripada menerka-nerka mari kita simak di bawah ini, penjelasannya.

Namun, sebelum membahas lebih lanjut mengenai perdebatan ini, ada baiknya kita mengenal lebih jauh tentang masing-masing jenis puasa tersebut.

Diketahui, Puasa Syawal adalah puasa yang dilakukan pada bulan Syawal, setelah selesai melaksanakan ibadah puasa Ramadan.

 

Puasa ini dianjurkan bagi umat Muslim sebagai tanda syukur atas nikmat selesai melaksanakan ibadah puasa Ramadan.

Puasa Syawal dilakukan selama enam hari, bisa dilakukan secara berturut-turut atau tidak.

Sementara itu, puasa qada adalah puasa pengganti yang dilakukan untuk mengganti puasa yang tidak dilaksanakan pada bulan Ramadan.

Puasa qada ini wajib dilakukan bagi umat Muslim yang telah melewatkan puasa Ramadan karena alasan yang sah, seperti sakit atau sedang dalam keadaan musafir.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x