Dingin-Dingin! Coba di Rumah Yuk: Resep Roti Canai Kudapan Cocok di Musim Hujan

- 18 Desember 2022, 06:33 WIB
Resep Membuat Roti Canai Citarasa Super Nikmat/
Resep Membuat Roti Canai Citarasa Super Nikmat/ /Tangkap Layar Youtube/Devina Hermawan /

MEDIA PAKUAN - Resep  roti canai  ini merupakan  kudapan yang cocok untuk musim hujan bersuhu dingin, rasanya enak dan tekstur lembut yang membuat ketagihan.

Roti canai (roti maryam) ini juga mudah dibuat, bahannya pun mudah ditemukan dimana-mana dengan harga yang  ekonomis.

Membuat  roti canai (roti maryam) cukup sederhana, mudah dan singkat. Bisa dibuat sendiri di rumah.

Baca Juga: Gerak Cepat! Ini Cek Penerima BSU 2022 Melalui Aplikasi Pospay: Berakhir 20 Desember 2022 Mendatang

Berikut bahan serta cara pembuatan roti canai (roti maryam) dari @tiara_parassati

 Bahan-bahan:

  1. 500 gr tepung terigu serbaguna
  2. 1 sdt garam
  3. 1 telur utuh
  4. 1 kuning telur
  5. 90 ml minyak sayur
  6. 225 ml air hangat
  7. Margarin dan minyak secukupnya untuk olesan.

Cara membuat:

Baca Juga: Tumbangkan Maroko, Kroasia Berhasil Jadi Juara Ketiga pada Ajang FIFA World Cup Qatar 2022

  1. Campurkan air hangat, minyak sayur dan telur. Aduk rata memakai whisker
  2. Masukkan terigu dan garam, uleni hingga kalis.
  3. Bagi adonan (timbang kurang lebih 70 gr), bulatkan dan tata di loyang. Oles permukaannya dengan minyak goreng agar tidak kering, tutup dengan serbet lembab dan diamkan 1 jam
  4. Pipihkan adonan dengan rolling pin hingga tipis, oles seluruh permukaannya dengan margarin kemudian gulung sambil dipadatkan.
  5. Gulung lagi melingkar kemudian pipihkan hingga tipis. Memipihkannya pakai tangan aja
  6. Oles tipis margarin lagi dan panggang di wajan anti lengket hingga kecoklatan kedua sisinya
  7. Angkat, sajikan dengan topping favorit. 

Baca Juga: Megahnya Lusail Iconic Stadium, Tempat Duel Messi dan Mbappe di Final Piala Dunia 2022

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: @tiara_parassati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah