Kerja 15 Tahun Jadi Tukang Pijat di Arab Saudi, TKW Indonesia Ini Bisa Dapat Uang Rp3,8 Juta Per Hari

- 28 Agustus 2021, 12:34 WIB
Kerja 15 Tahun Jadi Tukang Pijat di Arab Saudi, TKW Indonesia Ini Bisa Dapat Uang Rp3,8 Juta Per Hari
Kerja 15 Tahun Jadi Tukang Pijat di Arab Saudi, TKW Indonesia Ini Bisa Dapat Uang Rp3,8 Juta Per Hari /

MEDIA PAKUAN - Cukup banyak Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Indonesia yang sukses di Arab Saudi.

Salah satu TKW Indonesia yang sukses di Arab Saudi yaitu wanita asal Trenggalek Jawa Timur, bernama Maryam.

Maryam sudah menjadi TKW Indonesia selama 31 tahun di Kota Thaif Arab Saudi.

Baca Juga: Joe Biden Murka! Tentara Amerika Serikat Serang Balik ISIS pasca aksi Bom Bunuh Diri Kabul

TKW Indonesia tersebut kini sudah menjadi tukang pijat selama 15 tahun dengan bayaran yang cukup besar.

Dilansir Media Pakuan dari kanal Youtube FITRIA DENAFA pada Sabtu, 28 Agustus 2021, Maryam bisa mendapatkan 1000 riyal arau Rp3,6 juta.

Selama menjadi tukang pijat, TKW Indonesia itu sudah melayani pelanggan dari berbagai negara seperti Amerika, Bahrain hingga Inggris.

Baca Juga: Terungkap, Angka 4 Pesanan dan Warisan Ratu Belanda Wilhelmina Penyebab kematian 4 orang di Balik Papan

Akan tetapi, pelanggan yang sering TKW asal Jawa Timur itu layani yakni orang Arab Saudi dan Indonesia.

TKW Indonesia tersebut sudah bisa ngurut dikarenakan turunan dari orang tuanya yang juga merupakan tukang pijat.

Sekali pijat, Maryam bisa mendapatkan uang 250 riyal atau Rp954 ribu itu juga belum termasuk bonus.

Bonus yang sering didapatkan oleh wanita asal Trenggalek itu mulai dari 500 riyal sampai 2000 riyal.

Baca Juga: Pemberontak Terkaya di Dunia, Ini 5 Sumber Keuangan Taliban yang Sukses Kuasai Afghanistan

Dalam sehari, Maryam bisa melayani 3 sampai 4 orang dari berbagai negara. Maka tidak heran penghasilnya besar.

Sementara itu dari penghasilan yang didapatkannya, Maryam sudah bisa membuka beberapa usaha diantaranya warung nasi padang, salon, steam motor hingga toko.

Di Indonesia, TKW Indonesia itu sudah mempunyai 3 anak setelah menikah dengan pria India pada tahun 2000.

Demikianlah kisah dari seorang TKW Indonesia yang menjadi tukang pijat selama 15 tahun di Arab Saudi.***

 

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah