Disindir Gibran soal Botol Plastik, Cak Imin : Ga Tahu Siapa yang Sediakan

- 22 Januari 2024, 20:34 WIB
Cak Imin saat menjawab sindiran Gibran soal penggunaan botol plastik, Senin 22 Januari 2024.
Cak Imin saat menjawab sindiran Gibran soal penggunaan botol plastik, Senin 22 Januari 2024. /Manaf Muhammad/Media Pakuan



MEDIA PAKUAN - Debat cawapres kedua yang berlangsung pada Minggu 21 Januari 2024 malam sempat diwarnai aksi aksi saling sindir antar paslon, salah satunya adalah saat Paslon nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka menyinggung Cak Imin dan tim Paslon 01 soal penggunaan botol plastik.

Dalam debat yang digelar di Jakarta Convention Center atau JCC, Senayan, Jakarta Pusat tersebut, mulanya Cak Imin diberi kesempatan untuk bertanya kepada kepada Gibran.

"Pak Gibran, Indonesia ini terdiri dari berbagai bioregional. Di mana kita harus betul-betul mengerti agar pembangunan kita tepat sasaran dan bisa tumbuh dengan baik," kata Cak Imin.

"Pertanyaannya bagaimana strategi anda melaksanakan pembangunan berbasis bioregional itu agar keadilan iklim terjaga, keadilan sosial terwujud, keadilan ekologi terlaksana dengan baik, keadilan antar generasi juga terwujud. Sekaligus keadilan sosial. Mohon dijelaskan," ujarnya.

Baca Juga: 'Awas Kualat', Cak Imin Sebut Ada Pemaksaan Pilihan Politik kepada Aparat Desa

Alih-alih langsung menjawab pertanyaan,m tersebut, malam itu Gibran malah menyindir Cak Imin terlebih dahulu mengenai penggunaan botol plastik.

"Gus Muhaimin ini lucu ya. Menanyakan masalah lingkungan hidup tapi kok pakai botol-botol plastik itu. Padahal saya, Pak Ganjar, Prof Mahfud pakai botol kaca. Itu gimana komitmennya? Botol plastik semua itu. Tapi enggak apa-apa, kita kembali ke topik," jawab Gibran, Minggu 21 Januari 2024.

Ditanya mengenai sindiran tersebut, pria bernama asli Muhaimin Iskandar itu mengaku tidak tahu dari mana asalnya botol plastik pada saat debat malam tadi.

"Saya ga tahu botol plastik disediain siapa. Di situ memang kita lebih baik menghindari botol plastik tapi siapa yang menyediakan botol plastik di meja para peserta kita juga ga tahu," kata Cak Imin usai bersilaturahmi dengan kyai dan alim ulama se kota kabupaten di Ponpes Raudhotul Banat, Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Senin 22 Januari 2024.

Halaman:

Editor: Manaf Muhammad

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x