Pasca Ditahan Imbang Arema FC, Gelandang Persib Bandung Marc Klok Bangga: Kekuatan Maksimal Meski Gagal

- 9 Juli 2023, 11:47 WIB
Gelandang Persib Bandung, Marc Klok bangga pada rekan setimnya
Gelandang Persib Bandung, Marc Klok bangga pada rekan setimnya /Persib.co.id

MEDIA PAKUAN - Gelandang Marc Klok memberikan tanggapan terkait hasil imbang yang didapatkan oleh klubnya.

Persib Bandung meraih hasil imbang 3-3 saat bertandang menghadapi Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Dalam laga tersebut, terdapat beberapa kesalahan yang membuat Persib Bandung gagal meraih kemenangan.
 
Baca Juga: BPNT 2023 Cairkan Bansos Rp400.000 Kemensos di Kantor Pos Indonesia, Segera Ambil Sebelum Hangus

Marc Klok pun turut sedih atas hasil imbang yang diraih oleh tim kebanggaannya ini.

Meskipun begitu, Klok pun sangat mengapresiasi atas jerih payah rekan satu timnya untuk mendapatkan hasil ini.

Dia mengaku bahwa dirinya bangga karena para rekannya bermain dengan kekuatan maksimal demi meraih kemenangan.
 
Baca Juga: INFO LOKER: Lowongan Kerja PT Sika Indonesia Sejahtera Juli 2023, Hanya Buka 1 Formasi Saja

"Saya sedih dengan hasil imbang ini. Kami punya target menang dalam laga ini, namun saya bangga dengan perjuangan teman-teman dalam pertandingan ini," kata Klok.

Pertandingan Liga 1 masih berjalan cukup panjang karena baru dua pekan Pangeran Biru menjalani debutnya.

Skuad asuhan Luis Milla akan terus berjuang untuk meraih kemenangan di pertandingan selanjutnya.
 
Baca Juga: INFO LOKER: Lowongan Kerja PT Basuki Energi Indonesia Juli 2023, Simak Persyaratan Umumnya

Dua kali mendapat hasil imbang bukanlah menjadi patokan para pemain dalam meraih kemenangan untuk kedepannya.

"Kami harus syukuri hasil imbang. Ini masih awal musim dan saya bangga dengan tim ini dan kami akan berusaha lebih baik lagi untuk pertandingan selanjutnya," jelas Klok.
 
Baca Juga: INFO LOKER: Lowongan Kerja PT Best Plastic Indonesia Juli 2023, Simak Link Pendaftaran Online

Di pertandingan selanjutnya, Persib Bandung akan kembali menjamu tim tamu Dewa United, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung.***


Editor: Ahmad R

Sumber: persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x