Walikota Sukabumi Tebar 10 unit Motor Pengangkut Sampah Baru Demi Kebersihan Lingkungan

- 14 Desember 2022, 16:24 WIB
Motor yang akan digunakan untuk mengangkut sampah di Kota Sukabumi.
Motor yang akan digunakan untuk mengangkut sampah di Kota Sukabumi. /Doc. Portal Sukabumi Kota

MEDIA PAKUAN - Sebanyak sepuluh unit motor pengangkut sampah (mosam) dibagikan Pemerintah daerah Kota Sukabumi ke sepuluh kelurahan, Rabu 14 Desember 2022.

Masing masing perwakilan kelurahan hadir di halaman Balaikota Sukabumi, Jawa Barat untuk dibagikan jatah motor pengangkut sampah.

Walikota Sukabumi Achmad Fahmi mengatakan pentingnya motor sampah agar kebersihan lingkungan dan pengelolaan sampah dapat dilakukan dengan baik.

"Sampah jadi permasalahan dan dinamika yang luar biasa, oleh karenanya pemda dan aparat wilayah bertanggungjawab penuh terkait pengelolaan masalah sampah,'' ucap Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi.

Baca Juga: Hilang Konsentrasi, Toronton Tabrak Bocah di Jalur Lingkar Selatan Sukabumi hingga Tewas

Fahmi menyebut, terakhir kali motor sampah diberikan pada tahun 2016, sehingga banyak unit mosam yang tidak berfungsi secara optimal bahkan sudah tidak layak digunakan.

Setelah didata, baru 10 kelurahan yang mendapat motor sampah baru, sisanya walikota akan mengalokasikannya di tahun selanjutnya.

"Gunakan dan pelihara baik baik, dirawat dengan benar sangat tergantung dengan perawatan dan kerapihan operatornya," ujarnya.

Walikota Sukabumi juga mengingatkan kepada para penanggung jawab mosam di kelurahan masing-masing untuk merawat dan menjaganya dengan baik karena digunakan agar pelayanan pengangkutan sampah di masyarakat dapat maksimal.***

Editor: Manaf Muhammad

Sumber: portal Sukabumi Kota


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah