Pasca Mobil Suzuki Hantam Motor, Jalan Raya Sukabumi-Bogor Macet Total: 1 Tewas dan 3 Luka luka Digilas Truk

- 6 Januari 2022, 20:46 WIB
Laka lantas di wilayah Polres Sukabumi menyebabkan seorang tewas dan dua orang luka ringan
Laka lantas di wilayah Polres Sukabumi menyebabkan seorang tewas dan dua orang luka ringan /Manaf muhammad/
 
MEDIA PAKUAN - Kecelakaan lalu lintas terjadi di wilayah kecamatan Parungkuda kabupaten Sukabumi tepatnya di Jalan Raya Sukabumi Bogor Kampung Sundawenang Desa Sundawenang, Kamis 6 Januari 2022.
 
Dari informasi yang dihimpun insiden maut tersebut terjadi ketika mobil Suzuki pick up bernopol F 8075 WX melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Bogor menuju Sukabumi.
 
Ketika Mobil pick up hendak menyalip motor tiba tiba ada motor lain yang menyebrang. Sopir langsung banting kanan yang menyebabkan pengendara motor terjatuh kemudian ada yang tergilas truk.
 
 
Menurut keterangan Unit Laka Polres Sukabumi, satu orang tewas atas nama Adinda Dwi Putri yang dibonceng motor Vario bernopol D 6199 ZBC dikemudikan Muhammad Akbar Satri yang mengalami luka lecet di tangan dan kaki.
 
Kemudian pengemudi mobil pick up Rudi mengalami luka parah sobek di bagian kepala dan wajah juga patah di kedua kaki.
 
Lalu penumpang pick up Ahmad Juna luka patah kaki kanan dan sobek bagian jidat.
 
 
"Kendaraan kendaraan Hino truck no pol B 9895 KYX yang dikemudikan Cecep rusak parah di bagian depan. Satu orang tewas tergilas truk," ucap Kanit Laka Polres Sukabumi, Ipda M Yanuar Fajar, Kamis 6 Januari 2022.
 
 
"Korban sudah dibawa ke rumah sakit terdekat," ungkapnya.
 
Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 16.00 WIB yang menyebabkan kemacetan panjang dua arah di jalan raya Sukabumi Bogor.***

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x