Batik Sepiak! Kunjungi Belitung, Menparekraf Sandiaga Uno Kagum Batik Khas Lokal

- 5 Februari 2021, 21:52 WIB
 
 
MEDIA PAKUAN - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, kembali melakukan kunjungan ke berbagai daerah di Indonesia.
 
Kali ini, Sandi berkunjung ke sejumlah tempat yang ada di Belitung, salah satunya toko Sepiak Belitong.
 
Dirinya mengungkapkan kekagumannya kepada corak batik khas Belitung, yang menggambarkan alam dan budaya.
 
 
Hal tersebut diketahui melalui unggahan dalam akun Instagramnya belum lama ini, sebagaimana dilansir oleh Media Pakuan.
 
"Belitung memiliki banyak potensi pariwisata yang luar biasa. Bukan hanya alamnya saja tetapi juga budayanya yang tergambar dari corak batik khas Belitung.
 
Batik Sepiak menjadi produk incaran favorit bagi para wisatawan yang berkunjung," tulis @sandiuno pada Jumat, 5 Februari 2021.
 
 
Pada kesempatan itu, Sandi bertemu langsung dengan pemilik dari Sepiak Belitong, Bella, dimana ia pernah terpilih sebagai pemenang Wirausaha Mandiri kategori industri kreatif di tahun 2018. 
 
"Kali ini saya berkesempatan langsung mengunjungi toko Sepiak Belitong. Mba Bella, pemilik dari Sepiak Belitong pada tahun 2018 terpilih sebagai pemenang Wirausaha Mandiri kategori industri kreatif," ujarnya.
 
Menparekraf menilai, batik Sepiak Belitung merupakan karya yang luar biasa, lantaran mampu beradaptasi dengan kebutuhan masyarakat.
 
 
Selain itu, usaha tersebut juga diberi apresiasi oleh Sandi, lantaran mampu mempertahankan usaha dan lapangan kerja di tengah pandemi.
 
"Sepiak Belitung mampu beradaptasi dengan kebutuhan masyarakat, salah satunya dengan menjual busana home dress untuk para ibu-ibu yang lebih sering berkegiatan di rumah.
 
Ini adalah suatu strategi yang sangat luar biasa demi mempertahankan usaha dan lapangan kerja di masa pandemi," pungkasnya.***
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: Instagram @movreview


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x