Persib Bandung Optimis Amankan Tiga Poin di GBLA, Bojan Hodak: Kemenangan Tim Adalah Kebahagiaan Para Fans

- 1 Oktober 2023, 09:00 WIB
Persib Bandung akan menghadapi Persita dalam laga lanjutan pekan ke-14 BRI Liga 1.
Persib Bandung akan menghadapi Persita dalam laga lanjutan pekan ke-14 BRI Liga 1. / Dok. ligaindonesiabaru.com/

MEDIA PAKUAN - Persib Bandung merasa optimis mengamankan tiga poin penuh saat akan berhadapan dengan Persita di laga lanjutan pekan ke-14 BRI Liga 1.

Pertandingan antara Persib Bandung vs Persita akan berlangsung pada hari ini, Minggu 1 Oktober 2023, pukul 19.00 WIB.

Pasukan Bojan Hodak, percaya diri bisa menampilkan hasil jerih payah selama latihan dalan satu pekan ke belakang. 

Baca Juga: Prediksi Skor Persib vs Persita, Head to Head dan Susunan Pemain: Akankah Tren Positif Pengeran Biru Putus?

Dengan dipertemukannya Pangeran Biru dan Pendekar Cisadane, Bojan berharap kedua tim bisa bermain dengan konsisten di lapangan. 

Persib memiliki catatan baik tidak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir. Sedangkan Persita juga telah lebih baik setelah berhasil mencatatkan clean sheet dalam dua pertandingan terakhir.

Sat ini, Persib Bandung menduduki urutan ke-7 klasemen sementara dengan akumulasi 21 poin, dan Persita sendiri tengah berjuang untuk kembali ke papan tengah klasemen. 

Baca Juga: Bojan Hodak Berikan Update Terbaru Skuad Persib Bandung, Maung Ciro Alves Siap Tampil Hadapi Persita

Pelatih Bojan Hodak, tidak ingin meremehkan kekuatan dari para Pendekar yang sedang berusaha bangkit sejak dua pertandingan terakhir.

Namun skuad Pangeran Biru akan lebih memaksimalkan permainan guna meraih tiga poin penuh dihadapan para fans.

Menurut pelatih asal Kroasia ini, kemenangan tim meraih tiga poin ialah kebahagiaan bagi para suporter Bobotoh yang selalu mendukung di setiap perjuangan klub.

Baca Juga: Profil Lengkap Goran Paulic, Asisten Pelatih Anyar Persib Bandung: Pernah Membela Klub Malaysia

"Mereka menang melawan Dewa dan bermain imbang melawan Arema. Mereka lawan yang berat. Tapi kami bermain di kandang, kami tentu mau memberikan kebahagiaan untuk fans dan mendapat tiga poin," kata Bojan. 

Kemenangan nanti, akan membawa Persib Bandung naik ke peringkat ketiga dengan akumulasi poin sama dengan PSIS Semarang yang memiliki 24 poin. ***

 

 

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah