Laga Kontra Persija Ditunda, Luis Milla Kekecewaan Dianggap Tidak Fair: Ini Target Kedepannya!

- 3 Maret 2023, 08:15 WIB
Resmi laga Persib Bandung kontra Persija Jakarta di pekan ke 28 Liga 1 2022-2023 ditunda.
Resmi laga Persib Bandung kontra Persija Jakarta di pekan ke 28 Liga 1 2022-2023 ditunda. /Sumber : Instagram @persijaofficial/

MEDIA PAKUAN - Laga Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta telah resmi ditunda.

Sebelumnya, laga Persib vs Persija akan digelar pada hari ini, 4 Maret 2023 pada sore hari.
 

Baca Juga: Pendaftaran Bintara TNI AD 2023 Terbaru Sudah Dibuka, Ini Persyaratan Umumnya

Namun setelah melakukan beberapa peninjauan dari beberapa pihak, laga ini terpaksa ditunda.

Pelatih Luis Milla merasa kecewa dengan penundaan laga klubnya ini.

Milla mengaku penundaan ini sangatlah tidak fair dalam kompetisi sepakbola karena dilakukan secara mendadak.
 
Baca Juga: Dibuka Pendaftaran TNI AU 2023 Terbaru, Ternyata Hanya untuk Minimal Lulusan Pendidikan SMA SMK

"Menurut saya ini kurang fair. Seharusnya tetap melanjutkan pertandingan di kompetisi sesuai jadwal sebelumnya. Kami tidak mengerti," tegas Milla.

Setelah merasa kecewa, Milla pun akan menargetkan tujuan lain untuk para anak asuhnya.

Milla mengatakan, ia dan para punggawa Pangeran Biru akan melakukan fokus kembali untuk menghadapi Persik di laga selanjutnya.
 
 

"Ya, kita semua tahu Persija kurang beruntung karena harus kehilangan beberapa pemain menjelang pertandingan melawan kami di jadwal yang semula," kata Milla.

"Tapi, kami akan tetap berlatih dan konsentrasi untuk pertandingan selanjutnya melawan Persik (Kediri)," tegasnya.
 
Baca Juga: INFO LOKER: Lowongan Kerja PT Teknindopuri Ampuhperkasa Maret 2023, Berikut Persyaratan Umumnya

Pertandingan Persib Bandung menghadapi Persik Kediri akan berlangsung pada Rabu, 8 Maret 2023 mendatang.***



Editor: Ahmad R

Sumber: persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x