Kim Jeffrey Kurniawan Bocorkan Kunci Kemenangan Dalam Laga Kontra Persis Solo Nanti

- 21 Februari 2023, 11:55 WIB
Kim Jeffrey Kurniawan Bocorkan Kunci Kemen
Kim Jeffrey Kurniawan Bocorkan Kunci Kemen /ligaindonesiabaru.com

MEDIA PAKUAN - Pertandingan pekan ke-25 akan menghadirkan laga antara PSS Sleman melawan Persis Solo.

PSS Sleman akan menjamu tim tuan rumah Persis Solo di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada pukul 15.00 WIB sore ini.

Dalam menghadapi Persis Solo nanti, PSS Sleman telah menyiapkan banyak aspek.

 

Striker Kim Jeffrey Kurniawan mengatakan, para pemain sudah berbenah dari kekalahan di laga sebelumnya.

Di dua pertandingan terakhir, PSS Sleman mengalami kekalahan atas Persebaya Surabaya (2-4) dan Dewa United (1-3).

Seluruh skuad Laskar Sembada telah melakukan prepare untuk menjamu tuan rumah di pertandingan nanti.

Baca Juga: Kronologis Kecelakaan Helikopter Kapolda Jambi, Diduga Terhalang Cuaca Ganas dan Hewan Buas

"Setelah dua kali kekalahan tentunya kita ingin meraih tiga poin lagi apalagi kita bermain di stadion Maguwoharjo walau dengan status away," kata Kim Jeffrey.

"Saya berharap teman-teman bersemangat dan termotivasi tersendiri untuk meraih kemenangan lagi," ungkap Kim.

KIm Jeffrey Kurniawan juga mengatakan bahwa kunci kemenangan dalam laga nanti ialah strategi yang baik.

Baca Juga: Lirik Lagu Zapin Melayu dari Lesti Kejora yang Lengkap dengan Makna: Menari menarilah tarian Melayu

Dalam sebuah pertandingan, kunci dari kemenangan tentu saja mengikuti arahan dari sang pelatih.

"Kita tahu Persis Solo dihuni pemain-pemain berkualitas, jadi tidak ada kekhususan mewaspadai pemain secara personal," kata pemain bernomor punggung 23 itu.

Dia percaya bahwa permainan para Super Elang Jawa akan semakin berkembang setelah melakukan latihan dengan baik.

"Saya yakin, jika kita bisa berkembang permainannya atau menampilkan permainan terbaik kita, mereka pasti kesulitan," ungkapnya.

Super Elang Jawa tetap konsisten untuk meraih tiga poin penuh dalam laga melawan Laskar Mahesa Jenar nanti.***

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: PSS SLEMAN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x