David da Silva Pastikan Merumput, Ikut Berlaga Kontra Borneo FC: Siap Bercokol di Puncak Klasemen

- 25 Januari 2023, 08:55 WIB
David da Silva saat berlatih di Stadion Siliwangi, Kota Bandung Selasa, 24 Januari 2023.
David da Silva saat berlatih di Stadion Siliwangi, Kota Bandung Selasa, 24 Januari 2023. /Persib/

MEDIA PAKUAN - Striker David da Silva telah kembali menjalani sesi latihan bersama dengan rekan satu timnya.

David da Silva sudah melahap seluruh sesi latihan yang dilakukan di Stadion Siliwangi pada Selasa, 24 Januari 2022 kemarin.

David da Silva mengungkapkan bahwa kondisinya sudah semakin membaik dan siap untuk mengikuti laga kembali.
 
Baca Juga: Akhirnya, Manchester United Mundur Buru Victor Osimhen: Harga Transper Selangit!

"Kondisi saya bagus. Saya juga sudah menjalani pemulihan dengan baik. Kami semua mempersiapkan diri dengan sesi latihan yang sangat baik," kata Da Silva.

Persib Bandung dijadwalkan akan menghadapi Borneo FC, pada Kamis, 26 Januari 2022 mendatang.

Da Silva mengatakan dirinya sudah siap sepenuhnya untuk menghadapi Borneo FC di putaran kedua BRI Liga 1 musim 2022/2023.
 
Baca Juga: Prediksi Skor dan Kemungkinan Pemain Nottingham Forest VS Manchester United pada Semifinal Carabao Cup

"Kami sudah siap seratus persen menghadapi Borneo FC," ungkapnya.

Penyerang asal Brasil ini, menjadi kunci kemenangan setelah mencetak gol tunggal melawan Madura United lalu.

Kini Pangeran Biru menduduki posisi ketiga dengan koleksi poin sama dengan Madura United yang menduduki peringkat dua dengan perolehan 36 poin.
 
Baca Juga: Manchester United Coret 3 Pemain Pada Babak Semifinal Carabao Cup Leg Pertama Menghadapi Nottingham Forest

Persib Bandung hanya terpaut dua poin saja dari pemuncak klasemen PSM Makassar yang mengoleksi 38 poin.

Pangeran Biru bisa melaju ke posisi kedua hanya dengan berbagi poin dengan Borneo FC nanti.

Madura United mengalami pukulan berat setelah dikalahkan oleh Persik Kediri 0-2 pada malam kemarin.
 

Celah klub asuhan Luis Milla ini akan terbuka lebar untuk bisa menduduki posisi puncak klasemen pads debut pertamanya bersama Pangeran Biru.***



Editor: Ahmad R

Sumber: Sportmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x