Merasa Dikhianati! Barcelona, Juventus, dan Real Madrid Gugat Sembilan Klub Eropa

- 1 Agustus 2021, 09:15 WIB
Ilustarasi Barcelona, Real Madrid, dan Juventus  menggugat 9 Klub Besar Eropa
Ilustarasi Barcelona, Real Madrid, dan Juventus menggugat 9 Klub Besar Eropa /Pixxabat/Arek Socha

MEDIA PAKUAN - Tiga klub top Eropa yakni Barcelona, Juventus, dan Real Madrid telah menegaskan untuk melanjutkan rencana penyelenggaraan Liga Super Eropa.

Pernyataan tersebut dikemukakan kepada publik setelah ketiga klub tersebut memenangkan gugatan di pengadilan internasional atas UEFA.

Sebuah pengadilan yang berada di kota Madrid memutuskan bahwa proses sanksi disipliner UEFA terhadap 12 klub pendiri liga super Eropa harus dibatalkan.

Baca Juga: BLT UMKM BPUM Rp1,2 Juta Disalurkan Melalui Bank BRI Agustus 2021, Bawa 5 Dokumen Penting Ini

Sebelumnya, sebanyak 12 klub top Eropa telah mengumumkan sekaligus mendeklarasikan diri mereka sebagai anggota pendiri Liga Super pada 18 April 2021 lalu.

Akan tetapi kompetisi itu runtuh dalam waktu 72 jam pasca deklarasi, karena sembilan klub mengundurkan diri akibat mendapat protes suporter.

Mereka yang mendeklarasikan diri Liga Super, mendapat kecaman dari UEFA, FIFA, liga nasional masing-masing, dan bahkan Pemerintah Inggris serta Keluarga Kerajaan.

Alhasil dari 12 klub yang secara lantang mendeklarasikan Liga Super Eropa hanya menyisakan tiga klub yang tidak goyah dengan kecaman dan protes tersebut.

Baca Juga: Meski Tak Dapat Medali, Lalu Muhammad Zohri jadi Satu-satunya Wakil Asia Tenggara di Olimpiade Tokyo 2020

Sembilan klub yang mengundurkan diri diantaranya Manchester United, Manchester City, Chelsea, Liverpool, Tottenham, Arsenal, Ateltico Madrid, Inter Milan, dan AC Milan.

Berdasarkan kesepakatan UEFA, kesembilan klub ini masing-masing dikenai denda sekitar £7 juta dan denda lima persen dari hadiah uang tunai yang mereka dapatkan.

Namun pengadilan di Madrid Spanyol baru-baru ini telah memutuskan bahwa hukuman yang diterapkan UEFA tersebut harus dihapuskan.

Begitupun dengan proses sanksi disipliner terhadap Barcelona, Juventus, dan Real Madrid yang selalu terjebak oleh proyek tersebut juga harus dihentikan.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Sportmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x