BERTEPUK SEBELAH TANGAN! Negosiasi Dengan PSG, Lionel Messi Ogah Satu Klub Bersama Sergio Aguero di Barcelona?

- 5 Juni 2021, 15:50 WIB
Pemain Barcelona Sergio Aguero dan Lionel Messi
Pemain Barcelona Sergio Aguero dan Lionel Messi /@fcbarcelona/Instagram & @leomessi/Instagram/



MEDIA PAKUAN - Sergio Aguero baru saja menyepakati kontrak kerja untuk bergabung dengan klub raksasa Spanyol Barcelona dengan jangka waktu selama dua tahun.

Aguero telah menyelesaikan proses kepindahannya dari Manchester City ke Barcelona pada bursa transfer musim panas tahun ini tepatnya diakhir bulan Mei kemarin.

Kepindahannya ke Barcelona tersebut membuat Aguero merasa sangat senang karena ia akan bersama dengan teman lamanya yakni Lionel Messi.
 
Baca Juga: Satgas Covid-19 Kabupaten Sukabumi Berhasil Hadang 9 WNA Korea Selatan, Eneng: Mereka Kini Telah Sembuh

Dapat bermain dalam satu klub apalagi di Barcelona bersama Lionel Messi yang merupakan rekannya di tim nasional Argentina adalah keinginannya sejak lama.

Akan tetapi sang bintang peraih Balon D'Or sebanyak enam kali hingga saat ini masih belum menentukan masa depannya bersama Barcelona di Camp Nou.

Seperti diketahui kontrak Messi dengan Barcelona akan berakhir pada akhir bulan Juni 2021 ini, dan hingga hari ini dia belum menyetujui kontrak baru dengan Barcelona.
 
Baca Juga: Lakukan Ritual Setan Menari, Venezuela Berharap Pandemi Covid-19 di Seluruh Dunia Berakhir

Messi terus menunda-nunda pembicaraan dengan manajemen klub untuk mencapai kesepakatan kontrak baru seolah tak ingin bersama dengan Aguero di Barcelona.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Messi justru telah melakukan komunikasi dengan sejumlah klub di Eropa menjajaki minat kepindahannya pada bursa transfer musim ini.

Sejumlah klub Liga Inggris Manchester City dan Chelsea telah menjadi target komunikasi, namun yang paling memungkinkan merekrut Messi adalah klub Prancis Paris Saint Germain (PSG).
 
Baca Juga: DEMI HARGA DIRI! TKW Cantik Ini Patut Dicontoh, Dewi: Jangan Mau Diinjak-injak Orang Arab Jika Tak Bersalah

Komunikasi yang dilakukan Messi tersebut menyusul kekecewaan Presiden Barcelona Joan Laporta terhadap dirinya akibat gagal membawa klub meraih banyak juara musim 2020-2021.

Mengetahui persoalan ini Sergio Aguero mengaku dirinya tidak akan menekan Lionel Messi untuk tetap bersama raksasa Spanyol, meskipun mereka memiliki kedekatan secara emosional.

"Tidak akan mempengaruhi keputusa tentang masa depannya, terserah dia untuk menyelesaikannya. Saya tidak akan mendorong Leo untuk bertahan," kata Aguero.
 
Baca Juga: Temukan Harta Karun di Perut Paus, Nelayan Yaman Mendadak Miliyader

"Dia harus menyelesaikan rencana masa depan dengan agennya. Saya pribadi merasa sangat senang karena mendapat tantangan baru bagi saya dengan bergabung di Barcelona," tambahnya.

Sementara Presiden Barcelona Joan Laporta dan manajer pelatih Ronald Koeman sangat berharap Messi bisa bertahan di Camp Nou setelah musim yang ia gunakan untuk mencetak banyak gol.

Sepanjang musim kompetisi tahun 2020-2021 Lionel Messi berhasil mencetak sebanyak 38 gol dalam 47 penampilan di semua kompetisi untuk Barcelona.
 
Baca Juga: Pemerintah Batalkan Pemberangkatan Jamaah Haji Tahun 2021, Puan Maharani: Harus Bersabar

Nampaknya sang presiden Barcelona Joan Laporta dengan bantuan pelatih Koeman akan melakukan segara cara untuk mempertahankan pemain andalannya tersebut.

Selama bertabung bersama Barcelona pada tahun 2004, Lionel Messi telah mencatatkan rekor dengan mencetak sebanyak 672 gol dalam 778 penampilan disemua kompetisi.***
 

Editor: Ahmad R

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x