Kekalahan Menyakitkan Real Madrid Tidak Akan Menumbangkan Semangat Zidane untuk Bangkit

- 2 Desember 2020, 14:22 WIB
Zidane
Zidane /@zidane/Instagram/

MEDIA PAKUAN - Zinedine Zidane tidak akan berhenti menjadi pelatih Real Madrid, meskipun kalah 2-0 dari Shakhtar Donetsk, pada 2 Desember 2020, pukul 03.00 WIB.

Kekalahan menyakitkan Real Madrid dari Shakhtar Donetsk tidak akan menumbangkan semangat Zidane untuk bangkit.

Meskipun posisi Madrid di Liga Champions terancam, tapi belum berarti mereka gugur. 

Baca Juga: Sial, Real Madrid Dua Kali Ditumbangkan Shakhter Donetsk

Real Madrid saat ini berada di peringkat ketiga klasemen sementara di grup B Liga Champions, di bawah Shakhtar.

Jika Madrid kalah dari Borussia Monchengladbach pada Kamis, 10 Desember 2020, mereka akan tersingkir dari Liga Champions.

Zidane pun akan menjadi pelatih Real Madrid pertama yang gagal lolos di babak penyisihan grup Liga Champions.

Namun, Zidane tidak akan menyerah dan akan terus berjuang bersama Madrid.

"Saya merasa kuat dan saya akan terus memberikan segalanya seperti biasa," kata Zidane kepada wartawan setelah kekalahan yang menyakitkan itu.

Baca Juga: Didenda Rp51 Juta, Barcelona Terpaksa Menghapus Tweet Penghormatan Messi Terhadap Diego Maradona

"Saya tidak akan mengundurkan diri. Ini adalah momen yang sulit tetapi kami harus menunjukkan kebanggaan dan karakter kami," tambah Zidane.

Madrid juga terbantu oleh kemenangan Inter Milan atas Borussia Monchengladbach pada Selasa, 01 Desember 2020.

Akan tetapi, Madrid juga masih bisa lolos jika Inter Milan menang melawan Shakhtar, minggu depan.

"Kami mempersiapkan dengan baik untuk pertandingan ini seolah-olah ini adalah final. maka dari itu kami harus memenangkan pertandingan terakhir kami," ujar Zidane.

Baca Juga: Saksikan! Malam Ini di SCTV, Jadwal Bola Liga Champions: Man Utd vs PSG, Istanbul BB vs RB Leipzig

Sampai saat ini, Real Madrid sudah melakoni 9 pertandingan selama 33 hari.

Pemain gelandang Real Madrid Toni Kross berniat untuk menang pada pertandingan selanjutnya.

"Di babak pertama kami mencuri banyak bola, kami menekan dan memiliki banyak penguasaan bola. Yang bisa kami lakukan sekarang adalah memenangkan pertandingan terakhir kami minggu depan nanti," Toni Kross.***

Editor: Siti Andini

Sumber: dailymail


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah