Ini Alasan Sergino Dest Pilih Barcelona daripada Bayern Munic

3 Oktober 2020, 16:57 WIB
Sergino Dest. /Eurasia Sport Images/Getty Images

MEDIA PAKUAN-Bek kanan asal Amerika Serikat, Sergino Dest diminati dua tim raksasa Eropa, Barcelona dan Bayeren Munic.

Namun, Dest memilih bergabung dengan Barcelona dan menolak tawaran untuk bergabung dengan Bayern Munic.

Disadur dari GOAL judul “Alasan Sergino Dest Tolak Bayern Munich Demi Barcelona”, Dest mengaku telah mengikuti kata hatinya saat memilih bergabung dengan Barcelona. Dia berjanji akan melakukan apa pun demi membantu Lionel Messi.

Dest menandatangani kontrak lima tahun dengan klausul pelepasan senilai €400 juta dan lebih tertarik bergabung dengan Barcelona meski mereka dikalahkan Bayern 8-2 di perempat-final Liga Champions musim lalu.

Baca Juga: Satu Lagi Pemain Liverpool Sadio Mane Dinyatakan Positif Covid-19

"Bayern adalah klub hebat dan ada minat dari mereka, namun saya mengikuti apa kata hati saya dan karena itu saya bergabung dengan Barca. Saya pikir ini merupakan keputusan yang tepat," kata pemain 19 tahun itu dalam jumpa pers perdananya.

"Mereka adalah klub dengan begitu banyak sejarah dan saya selalu ingin bermain di sini."

Dest sangat antusias dengan prospek menjadi rekan satu tim Messi, yang memutuskan bertahan setelah sempat menyatakan keinginan untuk pergi dari Camp Nou pada musim panas ini.

"Luar biasa bermain dengan pemain terbaik dunia, Lionel Messi, saya mengaguminya," imbuh Dest.

"Saya akan berlari sekuat tenaga, saya akan berlari untuk semua orang di tim. Akan sangat menyenangkan bertemu pemain terbaik di dunia," katanya.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Liga Inggris dan Seri A Liga Italia Malam Ini Hingga 5 Oktober 2020

Dest menjadi pemain AS pertama yang bermain untuk Barca, bersama dengan pemain tim muda, Konrad de la Fuente.

Lahir di Almere dari ibu asli Belanda dan ayah keturunan Suriname-Amerika, ia memilih untuk memperkuat AS ketimbang Belanda.

Namun ia menyebut Ronald Koeman, yang meninggalkan posnya sebagai pelatih tim nasional Belanda untuk menggantikan Quique Setien di Barcelona, sebagai faktor dalam keputusan transfernya."Koeman tentu saja berpengaruh, karena ia orang Belanda dan akan lebih mudah berkomunikasi dengannya," kata Dest.

Ada pun soal inspirasinya, Dest ingin mengikuti jejak Dani Alves, yang pernah menjadi bagian dari skuad Barcelona dan sukses memenangkan treble di bawah asuhan Pep Guardiola dan Luis Enrique.

Dest, yang berpeluang menjalani debutnya melawan Sevilla di La Liga, Minggu (4/10) esok, menjelaskan: "Jika saya bisa bermain Minggu ini, akan bagus, karena saya ingin memulai secepat mungkin," kata dia.

Baca Juga: Dortmund Gagalkan Kesepakatan Pembelian Jadon Sancho oleh Manchester United

"Panutan saya adalah Dani Alves, bek kana yang sangat bagus, posisinya sama dengan saya. Menonton klipnya di YouTube, saya belajar banyak darinya dan saya masih bisa belajar banyak darinya karena rekan-rekan setimnya masih ada di sini seperti Lionel Messi dan saya bisa meminta nasihatnya. Saya ingin menjadi pemain sepertinya," pungkasnya.(Iing Nuryasin)

Editor: Hanif Nasution

Sumber: Goal

Tags

Terkini

Terpopuler