Sibuk Urusan Sengketa Pilpres 2024, Nasib Naas Dialami Hotman Paris Digulung Karyawannya Viral di Medsos

- 31 Maret 2024, 19:35 WIB
Tangkapan layar Hotman Paris di Instagram @hotmanparisofficial
Tangkapan layar Hotman Paris di Instagram @hotmanparisofficial /Instagram /

MEDIA PAKUAN - Ditengah sibuk urusan sengketa pilres 2024 sebagai Tim Hukum Pembela Prabowo - Gibran.

Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea mengalami nasib naas, uang ratusan juta raib di gondol karyawanya disalah satu kedai miliknya di Tajur, Bogor Timur, Jawa Barat.

Berita raibnya uang Hotman Paris viral di media sosial, mengutip dari akun Instragram @hotmanofficial,“Hotman Paris kecolongan uang. Pegawai Hotman mencuri uang Hotman Paris,” katanya Minggu (31/3).

Ia pun lantas meminta bantuan Kapolresta Bogor Kota, Kombes Bismo Teguh Prakoso, untuk segera menciduk terduga pelaku tersebut.

“Halo Bapak Kapolres Bogor Kota (Bismo Teguh), mohon segera ditangkap pelaku, manajer dari resto Ramen Hotmen di Tajur, Bogor Timur yang telah melarikan uang hasil penjualan restoran sebanyak ratusan juta. Uang penjualannya Resto Ramen Hotmen di Tajur, Bogor Timur dibawa kabur oleh manajernya,” jelas Hotman.

Baca Juga: Sidang MK Hotman Paris: Ngoceh Sana-sini, Bansos Itu Sah!, Begini Reaksi Elegan Tim AMIN

"Bapak Kapolres Bogor Kota (Bismo), (saya) sangat mengucapkan terima kasih sekiranya pelakunya dapat ditangkap segera.

Pasti dia (terduga pelaku) akan sering menghubungi keluarganya.

Bapak Kapolres Bogor Kota, god bless you, mohon dibantu. Salam, Hotman Paris!" tutupnya.

Halaman:

Editor: Ahmad R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x