BNPB Rilis Dampak Banjir Di Kabupaten Luwu Utara, 86 Rumah Terendam

- 15 Februari 2022, 15:25 WIB
BNPB: 86 Rumah Warga Terdampak Banjir di Luwu Utara
BNPB: 86 Rumah Warga Terdampak Banjir di Luwu Utara /Ilustrasi /Pixabay

MEDIA PAKUAN - Banjir yang terjadi pada Minggu 13 Februari 2022, di Kabupaten Luwu Utara, Provinsi Sulawesi Selatan, melanda 86 rumah warga.

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Plt Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari.

"86 KK atau 316 jiwa terdampak peristiwa tersebut," tuturnya, Selasa 15 Februari 2022.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah! Kenali dan Waspadai tahapan gejala tifus Yang Menyerang

Baca Juga: Yoon Chan Young Ungkap Perasaannya Terhadap Park Ji Hu

Abdul Muhari melanjutkan, wilayah yang terendam berada di Desa Limbong Wara, Kecamatan Malangke Barat.

Sementara untuk korban yang mengungsi sekitar 9 KK. Untungnya tidak ada korban luka-luka akibat banjir tersebut.

BPBD Kabupaten Luwu Utara bersama TNI, Polri, aparat kecamatan dan desa serta masyarakat setempat membantu warga yang harus mengungsi.

Adapun dampak dari banjir tersebut antara lain adalah jembatan beton satu unit, tambatan perahu satu unit, dan usaha 3 unit.***

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: pmj news


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x