Akibat Ngantuk, Ibu dan Anak Terjatuh Saat Berkendara di Slipi Jakbar, Polisi: Kurang Konsentrasi

- 8 Februari 2022, 09:28 WIB
Akibat Ngantuk, Ibu dan Anak Terjatuh Saat Berkendara di Slipi Jakbar, Polisi: Kurang Konsentrasi
Akibat Ngantuk, Ibu dan Anak Terjatuh Saat Berkendara di Slipi Jakbar, Polisi: Kurang Konsentrasi /PMJ News/
MEDIA PAKUAN - Seorang ibu bernama Nurfadillah (42) mengalami kecelakaan saat mengendarai sepeda motor di Slipi Jakarta Barat.
 
Korban yang saat itu tengah membonceng anaknya, tiba-tiba terjatuh saat mengendarai sepeda motor, karena hilang kendali.
 
Insiden tersebut dibenarkan oleh Polisi Lalu Lintas (Polantas) Jakarta Barat Kompol I Wayan Sudana.
 
 
Wahyu menjelaskan, korban diduga tengah kelelahan dan mengantuk sehingga menyebabkan tidak fokus dan berkonsentrasi saat mengendarai sepeda motor.
 
"Diduga korban kurang konsentrasi sehingga terjatuh," ujar Wayan, Senin 7 Februari 2022.
 
Wawan melanjutkan, Polantas langsung dengan sigap menghampiri dan memberikan pertolongan pertama. 
 
"Korban langsung segera dibawa ke pos  lalu lintas Tomang untuk segera memperoleh pertolongan pertama," lanjut Wayan.
 
 
Untungnya dalam insiden tersebut korban hanya mengalami luka ringan.
 
“Sudah menjadi tanggung jawab kita dalam membantu masyarakat, apalagi yang mengalami kecelakaan," ujarnya
 
Untuk itu, pihaknya pun mengimbau kepada masyarakat, khususnya pengendara agar senantiasa berkonsentrasi, berhati-hati dalam berkendara. ***

Editor: Siti Andini

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah