Polisi Buru Pelaku Pencuri Drone, Hilang di Parkiran Basement RSCM: Berikut Kronologinya

- 6 Januari 2022, 17:50 WIB
Ilustrasi pencurian drone di RSCM
Ilustrasi pencurian drone di RSCM /pixabay/
 
MEDIA PAKUAN - Polisi buru pelaku pencurian yang terjadi di parkiran basement Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat pada Kamis 6 Januari 2022.
 
Pelaku mencuri tas yang berisi drone dan alat charger milik warga  yang berada di parkiran RSCM.
 
Peristiwa tersebut dibenarkan oleh Kapolsek Senen Kompol Ari Susanto.
 
 
"Kemudian keterangan awal korban saat di SPKT itu barang dalam tas yang hilang itu merupakan drone dan alat charger. Barangnya ditaruh di tas di atas motor yang terparkir di basement," ungkap Ari.
 
Kronologi berawal ketika korban meninggal kan tas yang berisi drone di motor di parkiran di halaman  RSCM.
 
 
Kemudian saat korban kembali lagi, tas yang berada di motor sudah hilang diambil pencuri.
 
Kapolsek Senen Kompol Ari Susanto menerangkan pihaknya sudah melakukan penyelidikan ke parkiran basement RSCM. 
 
 
Pihak kepolisian hingga sampai saat ini masih mencari titik terang dari kasus tersebut. 
 
Beberapa saksi yang berada di sekitar area kejadian diminta keterangan,untuk memburu pelaku.
 
"Sementara untuk CCTV itu di basement tidak ada dan kondisi disana juga gelap. Rekaman CCTV hanya ada di jalan utama saja," jelasnya.***
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: https://pmjnews.com/article/detail/38120/satu-unit-drone-dic


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah