Jokowi Sebut Pers Indonesia Punya Arti Seperti Ini di Mata Pemerintah

- 9 Februari 2021, 12:13 WIB
Jokowi menyampaikan ucapan di Hari Pers Nasional
Jokowi menyampaikan ucapan di Hari Pers Nasional /instagram.com/jokowi/

MEDIA PAKUAN - Dalam Hari Pers Nasional yang diperingati pada 9 Februari 2021, Presiden Jokowi turut memberikan ucapannya.

Jokowi menyampaikan beberapa pandangan terhadap pers Indonesia, termasuk arti pers di mata Pemerintah.

Baca Juga: Apakah Anda Termasuk kategori Orang yang Bahagia? Perhatikanlah ini 5 Tanda Anda Tidak Bahagia

Bahkan Jokowi banyak mengumpamakan pers dengan kalimat-kalimat yang positif disertai harapan.

"Bagi pemerintah, pers telah menjadi suluh yang menerangi dan membuka membuka pikiran, serta menyingkap segala informasi yang benar dari sumber terpercaya mengenai Covid-19 dan vaksinasi massal yang sudah kita mulai. Dan tentu saja Pers menjadi ruang yang lapang untuk diskusi dan kritik untuk penanganan dampak pandemi yang lebih baik," kata Jokowi di tengah tulisannya, yang dikutip Media Pakuan dari laman Instagram pribadinya @jokowi, Selasa, 9 Februari 2021.

Di awal, Jokowi sendiri telah menuturkan bagaimana kerasnya perjuangan pers di masa pandemi ini.

Baca Juga: Peringatan Hari Pers Nasional, DPR Banyak Berharap Kepada Para Anggota Pers

Dirinya pun menilai bahwa di saat-saat genting seperti ini campur tangan pers sangat berpengaruh dan membantu terhadap pemerintah, terutama dalam penyebaran berita yang valid.

Menurut Jokowi pers juga telah berperan sebagai penjernih informasi atau berita yang beredar di tengah-tengah masyarakat.

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: Instagram Jokowi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x