Jadwal Samsat Keliling Wilayah Jabodetabek Hari Ini, Senin, 11 Januari 2021, Datangi 14 Lokasi Ini

- 11 Januari 2021, 10:40 WIB
Ilustrasi SIM keliling
Ilustrasi SIM keliling /TMC Polda metro jaya
 
MEDIA PAKUAN - Bagi Anda yang mempunyai kendaraan yang masa berlaku STNK nya akan segera berakhir, bisa memperpanjang melalui layanan Samsat Keliling. 
 
Berikut jadwal dan lokasi Samsat keliling di sejumlah wilayah di Jabodetabek yang bisa anda datangi untuk melakukan pembayaran STNK. 
 
Layanan Samsat Keliling buka mulai pukul 8.00 WIB, sampai pukul 14.00 WIB. 
 
 
Dikutip dari PMJNews, berikut 14 lokasi layanan Samsat Keliling di wilayah Jabodetabek hari ini Senin, 11 Januari 2021:
 
1. Samsat Keliling Cinere dilaksanakan di Halaman Parkir Samsat Cinere
 
2. Samsat Keliling Kota Depok dilaksanakan di halaman parkir Samsat Kota Depok, Kelurahan Kalimulya Cilodong dan Kelurahan Tapos
 
 
3. Samsat Keliling Kabupaten Bekasi di halaman parkir Samsat Kabupaten Bekasi
 
4. Samsat Keliling Kota Bekasi di halaman parkir samsat Kota Bekasi. 
 
5. Samsat Keliling Kelapa Dua di halaman parkir Samsat Kelapa Dua, Pasar Modern Intermoda Cisauk, Pujasera Lehok City
 
 
6. Samsat Keliling Ciputat di halaman parkir Samsat Ciputat
 
7. Samsat Keliling Serpong di halaman parkir Samsat Serpong dan Intermark BSD Jl Lingkar Timur BSD, Rawamekar Jaya dan ITC BSD Serpong
 
8. Samsat Keliling Ciledug di halaman parkir Samsat Ciledug dan Poris Giant Cipondoh.
 
 
9. Samsat Keliling Kota Tangerang di halaman parkir Samsat Kota Tangerang dan Perumnas Kota Tangerang.
 
10. Samsat Keliling Jaksel di Samling halaman Samsat Jaksel.
 
 
11. Samsat Keliling Jakut di Samling Halaman Samsat Jakut
 
12. Samsat Keliling Jaktim di halaman Parkir Samsat Jaktim
 
13. Samsat Keliling Jakbar di halaman Parkir Samsat Jakbar
 
 
14. Samsat Keliling Jakpus di halaman Parkir Samsat Jakpus
 
Itulah 14 lokasi layanan Samsat Keliling di Wilayah Jabodetabek, hari ini. 
 
Mengingatkan, bagi Anda yang akan hadir di layanan Samsat keliling agar selalu mematuhi protokol kesehatan.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x