Wilayah Indonesia Dilanda Suhu Panas, BMKG Himbau Warga Waspada: Simak Penjelasan Berikut Ini

21 Desember 2023, 12:07 WIB
Ilustrasi: Suhu Panas Tembus 36 Derajat Celsius, Berikut Ini Prakiraan Cuaca, Kamis 21 Desember 2023 2023 /Freepik/

MEDIA PAKUAN - Sepekan terakhir ini, hampir seluruh wilayah Indonesia dilanda suhu panas cukup terik. Terutama pada siang hari.

Suhu panas terjadi nyaris merata di beberapa wilayah terutama di sekitar selatan ekuator.

Dilansir dari laman BMKG, kondisi cuaca panas tersebut secara umum dipicu dominasi cuaca cerah pada siang hari. Terutama di sebagian besar wilayah Pulau Jawa hingga Nusa Tenggara.

Meskipun hujan dengan intensitas sedang hingga lebat masih berpotensi terjadi di sebagian wilayah Sumatera, Kalimantan, Sulawesi Tengah, Papua, Sulawesi dan Maluku.

Tapi BMKG imbau masyarakat untuk tetap waspada. Terutama terhadap kemungkinan potensi cuaca ekstrem selama periode Natal dan Tahun Baru.

Baca Juga: Jelang Mudik Nataru, Kapolres Sukabumi Kota Siapkan Lahan Penitipan Kendaraan Warga, Ari: Berikan Rasa Aman

 

Berdasarkan citra satelit cuaca terlihat dalam beberapa hari terakhir di wilayah Indonesia bagian selatan (Jawa).

Dan tidak terdapat tutupan awan sehingga sinar matahari secara optimal langsung ke permukaan bumi.

Kurangnya pertumbuhan awan hujan di wilayah Jawa hingga Nusa Tenggara turut dipicu oleh aktifitas pola tekanan rendah di sekitar Laut Cina Selatan.

Potensi yang menyebabkan berkurangnya aliran massa udara basah ke arah selatan ekuator.

Berdasarkan analisis terbaru, aktifitas pola tekanan rendah di sekitar Laut Cina Selatan tersebut masih dapat berlangsung hingga 4 hari kedepan.

Baca Juga: Tinjau Permbangunan di IKN Kalimantan Timur, Inilah Agenda Jokowi di Hari Kedua: Simak Kunjungan Lainnya

Potensin dengan kecenderungan melemah intensitasnya. Sehingga dapat berdampak pada potensi peningkatan curah hujan di wilayah Jawa hingga Nusa Tenggara yang berpotensi terjadi mulai 23 Desember 2023 mendatang.

Keberadaan pola tekanan rendah di sekitar Laut Cina Selatan tersebut juga secara tidak langsung turut membentuk pola pertemuan serta belokan angin.

Dan kondisi ini menyebabkan terjadinya peningkatan pertumbuhan awan hujan di sekitar Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi.

Sehingga dalam sepekan terakhir hujan intensitas lebat masih terjadi di sebagian wilayah Sumatera Utara, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Tenggara.

Baca Juga: Harga Emas Batangan Antam, Kamis 21 Desember 2023 Turun, Berikut Daftar Harganya: Simak Penjelasan Ini

Berdasarkan data analisis dinamika atmosfer terkini, diprediksikan bahwa potensi hujan masih terjadi di sebagian besar wilayah Indonesia.***

 

Editor: Ahmad R

Tags

Terkini

Terpopuler