Turut Duka Cita! 9 Kecamatan di Pasuruan Disapu Habis Banjir, Teridentifikasi 1 Orang Meninggal dan Menghilang

4 Februari 2021, 10:04 WIB
Turut Duka Cita! 9 Kecamatan di Pasuruan Disapu Habis Banjir, Teridentifikasi 1 Orang Meninggal dan Menghilang /bnpb.go.id

MEDIA PAKUAN - Update terkini dari Banjir di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur (Jatim), tercatat ada satu orang yang meninggal dan satu lagi hilang.

Banjir di Pasuruan itu terjadi pada Rabu, 3 Februari 2021, pukul 18.30 WIB, dengan ketinggian 60 sampai 130 cm.

Bencana tersebut terjadi karena adanya hujan berintensitas tinggi, sehingga menyebabkan luapan air dari sungai Kedunglarangan dan Sungai Kabeng Pulungan.

Baca Juga: Akibat Ledakan Bom, 4 Orang Tentara Tewas di Pegunungan Mghila Tunisia

Maka dari itu tim gabungan dari berbagai golongan seperti TNI, Polri, Basarnas dan relawan, turun tangan untuk mencari korban banjir.

Dilansir Media Pakuan dari laman resmi BNPB pada Kamis, 4 Februari 2021, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan, mengidentifikasi 1 orang yang meninggal dan hilang itu.

Korban yang meninggal itu berusia 70 tahun berjenis kelamin wanita dan korban yang hilang berumur 19 tahun, berjenis kelamin sama.

Baca Juga: Inilah Daftar Harga Mobil pada Awal Februari 2021 Ada Honda, Mitsubishi, Daihatsu, Suzuki, Wuling, Nisan

Banjir itu menyapu habis 9 kecamatan, dengan 65 warga yang sudah diungsikan dan 2.330 keluarga terkena dampak di Kecamatan Bangil, Pasuruan, Jatim.

9 Kecamatan yang terdampak diantaranya Kecamatan Purwosari, Sukorejo, Pandaan, Prigen, Gempol, Beji, Bangil, Kraton dan Winongan.

Bencana yang melanda Pasuruan itu mengakibatkan, 8 unit rumah rusak berat, 50 persen rumah di Dusun Genuk, Desa, Pulungan, Kecamatan Gempol juga terjadi kerusakan.

Baca Juga: Berondongan Tembakan! Buser Polres Sukabumi Kota Bekuk Lima Pencuri ATM antar Provinsi, Sempat Melawan

Namun, sampai saat ini pihak BPBD Jatim masih melakukan pendataan di lokasi bencana.

Sementara itu, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Pasuruan bersama TRC BPBD Jatim, masih dalam usaha penanganan darurat di lokasi bencana.

Evakuasi, penyelamatan dan pencarian warga hilang, lebih diutamakan untuk saat ini.***



Editor: Holis Sindy Sauri

Sumber: BNPB

Tags

Terkini

Terpopuler