Jadi Ikon! Pemkab dan Forkopimda Cianjur Lestarikan Pohon Picung, Simak Kata Herman Suherman

- 1 April 2021, 16:30 WIB
ISTIMEWA
ISTIMEWA /

MEDIA PAKUAN-Pohon picung merupakan ikon dari Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur yang patut dilestarikan agar tidak punah.

Upaya pelestariannya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Cianjur turut serta menanam pohon yang banyak manfaatnya tersebut.

Sedikitnya 12.000 pohon picung ditanam di lahan Agro Edukasi Wisata Bojongpicung, Kampung Buner, Desa Sukajaya, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur, Rabu, 31 Maret 2021 kemarin.

Baca Juga: Patut Ditiru! Begini Cara DLHK Sumedang Sosialisasikan PSD

Bupati Cianjur, Herman Suherman yang hadir dalam kegiatan itu membeberkan sebagai salah satu kegiatan dari Program Citarum Harum.

Selain itu, Herman juga megungkapkan, manfaat menanam pohon banyak yang menjadikan pohon sebagai nama daerah di Cianjur.

"Selain itu tempat dimana dilakukan penamanan 12.000 pohon picung ini ada di hulu aliran sungai Citarum, dan merupakan salah satu kegiatan dari Program Citarum Harum.

Menanam pohon itu sangat bermanfaat, baik untuk kita sendiri yang menanamnya atau untuk anak cucu kita nanti, ada beberapa nama kecamatan di Cianjur yang menggunakan nama pohon yang saat itu banyak terdapat di daerah tersebut, seperti Bojongpicung, Cikadu, Campaka," tulisnya pada Rabu, 31 Maret 2021.

Adapun alasan Pohon picung dijadikan sebagai ikon Bojongpicung, lantaran pada jaman dulu terdapat banyak pohon picung di daerah tersebut, kata Herman.

Halaman:

Editor: Hanif Nasution

Sumber: @h.hermansuherman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x