Laporkan SPT Pajak, Bupati Bogor Ade Munawaroh Yasin Ajak Masyarakat Lakukan Ini

- 4 Maret 2021, 17:42 WIB
Bupati Bogor Ade Munawaroh Yasin/INSTAGRAM
Bupati Bogor Ade Munawaroh Yasin/INSTAGRAM /

MEDIA PAKUAN-Bupati Bogor, Ade Munawaroh Yasin salah seorang yang terdaftar sebagai wajib pajak di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cibinong.

Sadar akan kewajibannya, hari ini ia telah melaporkan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) Pajak Penghasilan secara online, melalui e-filing.

Tak hanya itu, Ade juga mengajak masyarakat untuk melakukan hal yang sama, yakni segera laporkan SPT Tahunan.

Baca Juga: Bangun Fly Over Simpang Padalarang, Bupati Bandung Barat Tulis Rencana Masa Depan

Di masa Pandemi Covid-19 ini, warga tidak perlu mendatangi kantor pajak. Cukup di rumah saja, klik website www.pajak.go.id, kemudian buka e-filling.

Ajakan Ade ini diketahui melalui laman Instagram @ademunawarohyasin, sebagaimana dilansir oleh Media Pakuan.

"Pagi ini saya telah melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Pajak Penghasilan secara online melalui e-filing. Saya terdaftar sebagai Wajib Pajak di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cibinong.

Saya juga mengajak kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bogor, ayo segera laporkan SPT Tahunan.

Baca Juga: Terima Laporan Sungai Kotor dan Bau, Wakil Walkot Bandung Malah Berterimakasih

Halaman:

Editor: Hanif Nasution

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x