Penipuan Seret Nama Wakil Walkot Bandung dan Istri, Begini Tanggapan Yana Mulyana

- 24 Februari 2021, 15:56 WIB
Penipuan Seret Nama Wakil Walkot Bandung dan Istri, Begini Tanggapan Yana Mulyana
Penipuan Seret Nama Wakil Walkot Bandung dan Istri, Begini Tanggapan Yana Mulyana /@kangyanamulyana/Instagram/

MEDIA PAKUAN - Sebuah penipuan diketahui telah menyeret nama Yana Mulyana selaku Wakil Walikota Bandung, dan istrinya, Yunimar.

Pihak tak bertanggung jawab diketahui menjanjikan sumbangan serta modus penipuan lainnya atas nama Yana Mulyana.

Tak ingin publik salah paham, Yana Mulyana pun memberikan tanggapan dan mengklarifikasi terkait penipuan ini.

Baca Juga: Video Kerumunan Kunjungan Presiden Jokowi di Maumere NTT, Mardani Ali Sera: Pemimpin Tidak Memberi Contoh

Yana memastikan bahwa hal tersebut adalah tidak benar. Ia juga menghimbau masyarakat untuk berhati-hati, terutama ketika menemukan modus penipuan serupa.

"Assalamu'alaikum wr.wb. Saya, Yana Mulyana selaku Wakil Walikota Bandung ingin mengklarifikasi perihal adanya pihak-pihak tak bertanggungjawab yang mengatasnamakan saya pribadi maupun istri @yunimarmulyana dengan menjanjikan sumbangan atau pun modus penipuan lainnya.

Saya pastikan bahwa hal tersebut adalah tidak benar. Dan untuk wargi-wargi sekalian harap berhati-hati jika menemukan modus-modus penipuan serupa," tulisnya pada Selasa, 23 Februari 2021.

Baca Juga: Salut! Warga Bandung Gotong Royong Berdayakan Lahan Agar Bernilai Ekonomis

Kemudian, dalam laman Instagram yang sama, ia juga membeberkan contoh modus-modus pelaku, salah satunya calon korban yang diminta untuk mentransfer sejumlah uang pada sebuah reking.

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x