Bupati Bogor Bernostalgia Nonton Film Layar Tancap

- 3 Februari 2021, 20:48 WIB
Bupati Bogor Ade Yasin.
Bupati Bogor Ade Yasin. /Instagram.com/@ademunawarohyasin

MEDIA PAKUAN-Bupati Bogor, Ade Munawaroh Yasin mengenang masa kecilnya.

Saat itu pemutaran film masih langka, termasuk di kampungnya.

Jika ingin menonton, maka harus menunggu layar tancap saat ada hiburan hajatan orang kaya setempat. Dia mengungkapkan keluarganya saat itu tidak mampu membeli Televisi.

"Masa kecil dulu di kampung, tontonan film itu hal yang langka. TV ga kebeli. Mau nonton film ya nunggu ada layartancap. Itu juga kalau ada hiburan hajatannya orang kaya setempat," tulis @ademunawarohyasin, sebagaimana dilansir oleh Media Pakuan pada Rabu, 3 Februari 2021.

Baca Juga: Hari Ini, BPK Periksa Keuangan Pemkab Sumedang

Ade beserta keluarga dan tetangga harus menggelar tikar demi menonton layar tancap di zaman dulu.

Saking antusiasnya pada layar tancap, sampai-sampai mereka menceritakan kembali alur film yang ditonton bersama-sama tersebut.

"Nonton bareng keluarga, tetangga sampai gelar tikar di jaman dulu, ada yang pernah mengalaminya juga??

Malemnya nonton, paginya saling cerita tentang film yang diputar," ujarnya.

Namun, berbeda dengan saat ini dimana orang-orang sudah memiliki televisi di rumah masing-masing.

Selain itu, karena pandemi Covid-19 yang masih melanda hingga kini, acara kumpul bersama pun menjadi terhambat.

Bupati tak henti-hentinya mengingatkan masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan, sesuai anjuran pemerintah.

Baca Juga: Launching Peraturan Bupati Cianjur, Herman Suherman : Ikhtiar Menangani Covid-19

Hal ini perlu dilakukan agar Pandemi segera berakhir, serta tidak ada lagi orang yang menjadi korban virus Korona.

"Semoga pandemi segera berlalu, dan semoga akan tiba saatnya kita bisa sama-sama berkumpul bareng keluarga dan tetangga sekitar dalam suasana penuh kekeluargaan.

Untuk saat ini, tetap jaga jarak, memakai masker, mencuci tangan dan hindari kerumunan," ungkapnya.***

Editor: Hanif Nasution

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah