Posting Video Almarhum Orangtua, Wali Kota Bogor Tulis Pesan yang Mengharukan

15 Maret 2021, 16:21 WIB
Wali Kota Bogor, Bima Arya di tol BORR/Instagram /

MEDIA PAKUAN-Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto memposting video tentang almarhum orangtuanya dalam akun Media Sosial.

Dalam unggahannya itu, ayahanda dan ibundanya tercinta terlihat melirik ke kanan dan kiri, serta tersenyum hangat.

Bima mengungkapkan kebahagiaannya lantaran bisa bernostalgia dengan keduanya. Selain itu, ia juga menuliskan pesan haru bagi warganet, untuk tidak menyia-nyiakan orangtua selagi masih hidup.

Baca Juga: Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum : Persib Sudah Jadi Bagian dari Kehidupan Saya

Bagi yang telah kehilangan orangtuanya, ia mengingatkan untuk selalu mendoakan yang terbaik.

Hal ini diketahui melalui akun Instagram @bimaaryasugiarto, sebagaimana dilansir oleh Media Pakuan.

"Ini foto Alm Bapak dan Ibu. Lewat kecanggihan teknologi, saya bisa nostalgia dengan mereka, idola tercinta sepanjang masa. Bahagiakan orang tua selagi masih ada.

Doakan selalu saat sudah tiada. Tak ada cerita sukses tanpa doa orang tua kita. Tanpa doa dan didikan orang tua, kita bukan siapa siapa.

Salam penuh cinta untuk semua orang tua dimanapun berada,"tulisnya pada Senin, 15 Maret 2021.

Video Almarhum orangtuanya tersebut dibuat menggunakan Aplikasi MyHeritage.

Baca Juga: Persib Milad Ke-88, Ini Harapan Wali Kota Bandung Oded Muhammad Danial

Dilansir dari Pikiran Rakyat, MyHeritage masuk dalam kategori Buku dan Referensi di Google Play. Aplikasi ini juga bukanlah untuk mengedit foto.

Alat foto di MyHeritage disebut dapat menghasilkan penggambaran realistis terkait bagaimana seseorang dari foto lama bisa bergerak dan terlihat jika ditangkap dalam video.***

Editor: Hanif Nasution

Sumber: @bimaaryasugiarto

Tags

Terkini

Terpopuler