Arab Saudi Kembangkan Kerjasama Budaya dan Hiburan dengan Korea Selatan

- 10 Juni 2022, 18:13 WIB
Arab Saudi Kembangkan Kerjasama Budaya dan Hiburan dengan Korea Selatan
Arab Saudi Kembangkan Kerjasama Budaya dan Hiburan dengan Korea Selatan //REUTERS/

MEDIA PAKUAN - Kementerian Kebudayaan Arab Saudi jalin kerjasama dengan perusahaan konten media dan hiburan Korea Selatan CJENM Ltd. 

Kerjasama yang ditujukan untuk memperkaya sektor budaya Kerajaan termasuk pengembangan rencana kerja sama bersama di sektor budaya yang menampilkan warisan Saudi dan Korea melalui musik, seni, makanan, seni teater, warisan, film dan arsitektur.

Menteri Kebudayaan Pangeran Badr bin Abdullah bin Farhan, Wakil Menteri Kebudayaan Hamed bin Mohammed Fayez menandatangani perjanjian tersebut,  perusahaan Korea Selatan diwakili oleh CEO-nya Sung Kang, Kamis kemarin.
 
Baca Juga: Ridwan Kamil Beri Penjelasan Terkait Jasad Emmeril Kahn Mumtadz yang Masih Utuh, Meski Sudah 14 Hari Hilang

Kunjungan Pangeran Badr berada di Korea Selatan guna membahas penguatan dan pengembangan kerja sama.

Kementerian kebudayaan Arab Saudi ingin mewujudkan Visi 2030 dalam upaya untuk mengembangkan sektor budaya Kerajaan dan memperkayanya melalui kerja sama internasional.
 
Melalui kerjasama ini diharapkan akan memberikan pilihan budaya kualitatif untuk publik Saudi.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x