Tak Hanya Rudal, Musuh Kirimkan Serangan Siber untuk Ganggu Telekomunikasi di Ukraina

- 29 Maret 2022, 09:53 WIB
Ilustrasi serangan siber
Ilustrasi serangan siber /
MEDIA PAKUAN - Di tengah perang yang memanas, perusahaan Ukraina Ukrtelecom mengalami ganguan akibat serangan siber yang kuat, dan baru terjadi sejak pasukan militer Rusia menyerang pada 24 Februari.

"Hari ini, musuh melancarkan serangan siber yang kuat terhadap infrastruktur TI Ukrtelecom," kata Yurii Shchyhol, yang merupakan ketua Layanan Negara untuk Perlindungan Informasi dan Komunikasi Khusus Ukraina.

Dalam postingannya di Twitter pada Senin kemarin, pihak NetBlocks yang menjadi pengawas dalam pemantauan keamanan siber dan tata kelola internet telah mengonfirmasi adanya gangguan telekomunikasi di Ukraina.
 

Insiden tersebut dinilai sama dengan yang terjadi pada perusahaan telekomunikasi Ukraina yang lebih kecil, Triolan pada awal bulan Maret.

Perusahaan itu mengalami peretasan yang mengatur ulang beberapa sistem internal, yang mengakibatkan beberapa pelanggan lokal kehilangan akses.
 
Pihak Urktelecom mengatakan bahwa ada "kesulitan sementara dengan instalasi sesi internet baru untuk pelanggan Ukrtelecom".
 
 
Beruntung, serangan itu bisa ditolak secepatnya mengingat Ukrtelecom memiliki kemampuan untuk mulai memulihkan layanannya kepada klien.
 
Untuk saat ini pun tak ada kondisi yang begitu mengkhawatirkan, lantaran serangan siber tersebut telah berhasil dihentikan, ucap juru bicara Ukrtelecom, Mikhail Shuranov. ***

Editor: Siti Andini

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x