Sungai Parana Kekeringan, Argentina Kucurkan Jutaan Dolar untuk Bantu Masyarkat

- 18 Juli 2021, 12:00 WIB
Ilustarasi Argentina mengalami Krisis Akibat Sungai Parana kekeringan
Ilustarasi Argentina mengalami Krisis Akibat Sungai Parana kekeringan //PIXABAY//Thorsten Frenzel

MEDIA PAKUAN - Sungai Parana, Argentina mengalami bencana kekeringan parah. Hal ini disebabkan, hujan yang tidak kunjung turun di daerah tersebut.

Mengatasi bencana tersebut, pemerintah Argentina siap menyumbangkan 10,4 juta dolar untuk membantu masyarkat yang terkena dampak kekeringan sungai Parana.

Sungai Parana merupakan rute utama transportasi Argentina untuk mengekspor tanaman biji-bijian yang sangat berharga.

Baca Juga: Kepopuleran Karina aespa Kini Sukses Kalahkan Jennie BLACKPINK hingga Joy Red Velvet

Hal itu juga dapat mengancam, lintas kargo secara tajam dan memicu kekhawatiran di antara masyarakat lokal yang bergantung pada sungai untuk air minum dan aktifitas lainya.

Selain itu, kekeringan sungai Parana juga telah mengurangi jumlah kargo yang dapat diangkut oleh kapal pada puncak musim ekspor jagung dan kedelai Argentina.

"Dampak pada pasokan dan kualitas air minum, navigasi dan operasi pelabuhan, ekosistem, fauna ikan dan pembangkit listrik tenaga air diharapkan," kata pemerintah Argentina, dikutip dari Reuters, Minggu 18 Juli 2021.

Baca Juga: 5 Pemain Legendaris Bulu Tangkis Indonesia yang Pernah Meraih Emas di Olimpiade Dunia

Sekitar 80 persen ekspor hasil bumi Argentina dikapalkan dari pelabuhan Rosario dan menyusuri Parana ke laut Atlantik.

Sementara itu, sungai Parana yang kering mengancam merugikan petani dan eksportir biji-bijian negara itu hampir 315 juta dolar selama periode enam bulan hingga Agustus,kata bursa biji-bijian Rosario pada pekan lalu.

Argentina merupakan ke tiga eksportir jagung terbesar di dunia pemasok utama pakan kedelai yang digunakan untuk menggemukkan babi dan unggas dari Eropa hingga Asia Tenggara.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x