Diplomat PBB: Tak Ada Solusi untuk Menjamin Warga Palestina Aman dari Serangan Israel

- 26 Mei 2021, 12:06 WIB
Diplomat PBB: Tak Ada Solusi untuk Menjamin Warga Palestina Aman dari Serangan Israel
Diplomat PBB: Tak Ada Solusi untuk Menjamin Warga Palestina Aman dari Serangan Israel /Dw.com/

"Gaza menjadi puing-puing dalam waktu kurang dari dua minggu setelah pertempuran pecah antara Israel dan kelompok militan Hamas," kata Lazzarini dikutip dari Al Arabiya English.

Lazzarini menyebut kedua belah pihak menyatakan kemenangan, sementara masyarakat Palestina lebih dari 200 warga sipil berduka atas kehilangan orang yang dicintainya.

"Anda juga dapat merasakan orang-orang menjadi semakin terpengaruh dari satu kekerasan ke kekerasan berikutnya dan lapisan ketahanan itu semakin terkikis," ujarnya.

Baca Juga: Alasan Kuat Amerika Serikat Terus Membantu Israel, Ternyata Punya Hubungan Khusus!

Lazzarini berperan sebagai kepala UNRWA sudah lebih dari setahun, ia mengaku telah menyaksikan beberapa masa paling menantang dalam beberapa tahun terakhir dalam konflik fi jalur Gaza.

Ia mengkritik serangan terhadap sistem pendidikan UNRWA yang dilakukan pihak Tel Aviv secara rutin sekaligus mengecam badan pengungsi PBB atas dasar kebencian.

Lazzarini mengatakan program pendidikan UNRWA adalah satu-satunya lembaga yang tersisa yang menyediakan kurikulum hak asasi manusia, mempromosikan kesetaraan gender dan topik lainnya.

"Inilah penangkal nyata bagi masyarakat terhadap ketegangan dan kekerasan yang terjadi di daerah, untuk itu perlu ada UNRWA yang sehat dan dapat diprediksi," tegasnya.***

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: english alarabiya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah