Kotoran Sapi Bisa Jadi Obat Penangkal Covid-19? Dokter India Ungkap Kebenarannya

- 11 Mei 2021, 14:02 WIB
Kotoran Sapi Bisa Jadi Obat Penangkal Covid-19? Dokter India Ungkap Kebenarannya
Kotoran Sapi Bisa Jadi Obat Penangkal Covid-19? Dokter India Ungkap Kebenarannya /Reuters/

MEDIA PAKUAN - Sebagian penduduk Gujarat, kawasan di bagian India barat, telah percaya bahwa menggunakan kotoran sapi bisa meningkatkan kekebalan tubuh dan dapat menghilangkan virus Covid-19 dari badan.

Bahkan para warga ini seminggu dua kali pergi ke tempat penampungan sapi untuk melakukan hal yang diyakininya itu.

Menurut keyakinan agama Hindu, sapi merupakan simbol suci kehidupan dan bumi, dan dalam budaya Hindu kotoran sapi juga sering digunakan untuk ritual doa dan membersihkan rumah-rumah mereka, karena dipercaya memiliki khasiat terapeutik dan antiseptik.

Baca Juga: Ternyata Wanita Jepang Sangat Menyukai Lelaki Indonesia, Dikatakan 'Tahu Caranya Memperlakukan Wanita'

"Kami melihat, bahkan dokter datang ke sini. Keyakinan mereka adalah bahwa terapi ini meningkatkan kekebalan mereka dan mereka dapat pergi dan merawat pasien tanpa rasa takut," kata seorang manajer asosiasi di sebuah perusahaan farmasi, Gautam Manilal Borisa, yang pernah melakukan praktek itu dan sembuh pada tahun lalu.

Ketika pasien yang ingin melakukan pengobatan tradisional itu, mereka sambil menunggu kotoran dan urin ditubuh mereka mengering, para pasien menghormati atau memeluk sapi di tempat penampungan, dan berlatih yoga untuk meningkatkan tingkat energi.

Sementara itu, para dokter dan ilmuwan India di seluruh dunia telah beberapa kali memperingatkan agar tidak mempraktikkan pengobatan alternatif untuk COVID-19, dengan alasan hal itu dapat menyebabkan rasa aman yang salah dan memperumit masalah kesehatan.

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x