Jalan Penghubung Punggol dan Tol Tampines akan Dioperasikan pada 28 November 2020

16 November 2020, 18:23 WIB
Jalan Baru Punggol /The Straits Times

MEDIA PAKUAN - Jalan slip baru yang mengoneksikan jalan Punggol dengan Jalan Tol Tampines atau TPE, Singapura, rencanannya akan dibuka pada 28 November 2020.

Menurut Otoritas Transportasi Darat (LTA) Singapura, keberadaan lintasan ini akan membantu meringankan lalu lintas di sepanjang Punggol Timur, seperti dilansir dari CNA, Senin, 16 November 2020. 
 
Pembukaan jalan slip menandai selesainya perluasan dua fase dari Jalan tol Kallang-Paya Lebar dan jalan tol Tampines.
 
Baca Juga: Trump Tidak Akui Kemenangannya, Tapi Joe Biden tetap Fokus Rencanakan Pembanguunan Ekonomi
 
Seperti diketahui, Jalan Tol Tampines adalah sebuah Jalan tol di daerah timur laut Singapura yang menghubungkan Jalan Tol Semua Pulau di bagian timur dengan Jalan Tol Pusat dan Jalan Tol Seletar di bagian utara pulau
 
“Persimpangan yang diperluas akan melayani pembangunan yang ada dan yang baru di kota Punggol dengan meningkatkan konektivitas antara KPE dan TPE dengan Punggol Central, Pasir Ris Industrial Drive 1 dan Lorong Halus,” ujar pengurus LTA.
 
Baca Juga: Konflik Ethiopia, Tigray Mengaku Telah Menembakkan Rudal ke Eritrea
 
Proyek perluasan dimulai sejak November 2018
 
Fase pertama meliputi pembangunan jalan, yaitu tiga jembatan kendaraan yang melintasi Sungei Serangoon dan Sungei Blukar, serta jembatan layang melintasi TPE dan pekerjaan landai dan drainase lainnya.
 
Tahap kedua meliputi pembangunan jembatan kendaraan yang melintasi Sungei Serangoon, satu jembatan layang masing-masing melintasi KPE dan TPE, serta perpanjangan jalan dari Lorong Halus.
 
Baca Juga: Menteri Luar Negeri Suriah, Walid Moalem Meninggal Dunia di Usia 79 Tahun
 
“Sejak pembukaan ruas jalan secara progresif mulai tahun 2018, kondisi lalu lintas di TPE antara Jalan Punggol dan KPE telah membaik, serta jalur akses Kota Punggol yang ada melalui Jalan Punggol dan Punggol Timur,” ujar pengurus LTA.
 
Untuk menginformasikan pengendara tentang perubahan jalur lalulintas, informasi akan disampaika melalui pesan radio di LTA Traffic News. 
 
Rambu-rambu informasi dan arah juga akan dipasang mendekati tanggal pembukaan jalan slip, ujar pengurus LTA.***

Editor: Toni Kamajaya

Sumber: CNA

Tags

Terkini

Terpopuler