XL Axiata Umumkan Rencana Penawaran Umum Obligasi dan Sukuk Ijarah Tahap I Tahun 2022

- 8 Agustus 2022, 21:20 WIB
Direktur dan Chief Technology Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa (kiri) dan petinggi  PT XL Axiata Tbk. foto bersama usai acara XL Axiata Investor Gathering tentang pengumuman rencana penawaran  Obligasi Berkelanjutan II Tahap 1 dan Sukuk Ijarah Berkelanjutan III Tahap 1 Tahun  2022 di Jakarta.
Direktur dan Chief Technology Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa (kiri) dan petinggi PT XL Axiata Tbk. foto bersama usai acara XL Axiata Investor Gathering tentang pengumuman rencana penawaran Obligasi Berkelanjutan II Tahap 1 dan Sukuk Ijarah Berkelanjutan III Tahap 1 Tahun 2022 di Jakarta. /FOTO ISTIMEWA/

MEDIA PAKUAN-PT XL Axiata Tbk. (“XL Axiata”) PT XL Axiata Tbk mengumumkan rencana penawaran umum untuk Obligasi Berkelanjutan II XL Axiata Tahap I Tahun 2022 dan Sukuk Ijarah Berkelanjutan III XL Axiata Tahap I Tahun 2022.

Perusahaan ini menawarkan masing-masing sebesar Rp 1,5 triliun untuk Obligasi dan Sukuk.

Penerbitan ini merupakan bagian dari Program Umum Berkelanjutan (PUB) Obligasi dan Sukuk dengan target masing-masing senilai Rp 5 triliun.

Program Sukuk Ijarah ini merupakan penawaran dengan nilai terbesar yang pernah diterbitkan oleh korporasi.

Baca Juga: Kamar Mandi Berdarah, Kisah Pilu Santri di Tangerang Meregang Nyawa Usai Berkelahi

Dana hasil dari penawaran ini setelah dikurangi biaya emisi akan digunakan seluruhnya oleh Perusahaan untuk membiayai belanja modalnya guna meningkatkan kapasitas, memperluas jaringan  dan meningkatkan kualitas layanan XL Axiata lebih lanjut.

Penerbitan ini akan memungkinkan fleksibilitas keuangan yang lebih besar untuk lebih meningkatkan customer experience dan pelaksanaan lebih lanjut dari agenda transformasi terhadap tiga growth engines (Mobile, Enterpise dan Home & Convergence), dengan tujuan mencapai visi perseroan untuk menjadi  the no 1 Converged Operator in Indonesia.

Obligasi dan Sukuk yang ditawarkan, masing-masing terdiri dari 4 seri, Seri A dengan jangka waktu 3 tahun, Seri B dengan jangka waktu 5 tahun, Seri C dengan jangka waktu 7 tahun.

Seri D dengan jangka waktu 10 tahun, dengan kupon Obligasi/imbal hasil Sukuk yang ditawarkan berkisar antara 6,65 persen sampai dengan 8,95 persen.

Halaman:

Editor: Hanif Nasution


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x