Peringkar Reputasi Merk Idol Individu Bulan Novmber Siapa Posisi Teratas ?

- 25 November 2023, 08:55 WIB
aespa, Red Velvet, dan Weeekly, idol Kpop yang dijadwalkan comeback November 2023.
aespa, Red Velvet, dan Weeekly, idol Kpop yang dijadwalkan comeback November 2023. /Kolase X @aespa_official @RVsmtown @_Weeekly

MEDIA PAKUAN - Institut Penelitian Bisnis Korea baru-baru ini mengumumkan peringkat reputasi merek idol individu K-pop untuk bulan November 2023.

Jimin dan Jungkook dari boygrup K-pop Bangtan Sonyeondan (BTS) serta Minji NewJeans masuk jajaran teratas peringkat reputasi merek idol individu per bulan November 2023. Hasil menunjukkan, Jimin BTS menduduki puncak daftar dengan indeks reputasi brand sebesar 6.267.302, menandai kenaikan skornya sebanyak 134,15 persen sejak bulan September.

Rangking ditentukan melalui analisis partisipasi konsumen, liputan media, interaksi, dan indeks kesadaran komunitas dari 1.720 idola, menggunakan data besar yang dikumpulkan dari tanggal 23 Oktober sampai 23 November.

Baca Juga: Jelang Berangkat Wamil! Jungkook BTS Tulis Surat Untuk Army :Kepada ARMY yang kucintai

Frasa berperingkat tinggi dalam analisis kata kunci Jimin mencakup “Billboard”, “Like Crazy”, dan “ARMY” sementara Jungkook yang merupakan rekan satu grup Jimin menempati posisi kedua bulan ini dengan indeks reputasi brand sebesar 5.805.844.

Minji dari NewJeans naik ke posisi ketiga dengan indeks reputasi merek 4.437.081, menandai peningkatan skornya sebesar 56,81 persen sejak September.

Sementara  Hanni dari NewJeans berada di posisi keempat dengan indeks reputasi merek 4.161.153, menandai peningkatan skornya yang mengejutkan sebesar 128,01 persen.

Terakhir,  ada V BTS melengkapi lima besar untuk bulan November dengan indeks reputasi brand sebesar 3.470.048.

Baca Juga: BLACKPINK dan NewJeans Duduki Brand Reputasi Puncak 4 Bulan Berturut-turut

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: Korea All Day


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x