Buah Sukun Dipercaya Untuk Pengobatan Alternatif

- 28 Juli 2020, 16:34 WIB
buah sukun
buah sukun /Popi Siti Sopiah /

 

MEDIA PAKUAN-Buah sukun yang bernama latin Artocarpus altilis merupakan buah tropis yang sekilas mirip nangka. Buah sukun memiliki daging buah berwarna putih yang empuk dan manis.

Sukun digemari karena bisa diolah menjadi berbagai macam penganan. Buah sukun dapat diolah dengan berbagai cara, mulai dari digoreng, dikukus, dipanggang, dibuat menjadi keripik, kolak, hingga diolah menjadi tepung untuk menjadi bahan masakan lainnya.

Sebagaian orang masih kurang tahu manfaat dari bauh satu ini, dari daun,buah,batang dan akarnya bermanfaat untuk pengobatan.

Kandungan Nutrisi Buah Sukun memiliki komposisi gizi yang relatif tinggi. Berikut ini adalah beberapa jenis nutrisi yang terkandung di dalam buah sukun:

Karbohidrat kompleks.
Protein.Serat.Air.Mineral, seperti kalium, zat besi, kalsium, magnesium, zinc, dan fosfor.Vitamin, seperti vitamin B, vitamin C, beta karoten, folat, dan vitamin E.

Jika dibandingkan dengan makanan sumber karbohidrat lainnya, seperti beras dan kentang, buah sukun mengandung mineral dan vitamin yang lebih banyak dan lengkap, tetapi nilai kalorinya lebih rendah. Hal ini membuat sukun cocok sebagai makanan diet.

Selain itu, sukun juga mengandung antioksidan yang tinggi berkat kandungan flavonoid, polifenol, dan di dalamnya.

Karena mengandung nutrisi yang cukup tinggi, sukun dianggap memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan, seperti:

1. Menurunkan gula darah
Diketahui bahwa buah sukun atau ekstrak daun sukun dapat menurunkan kadar gula darah dan mencegahnya tetap stabil. Penemuan ini menunjukkan bahwa buah sukun mungkin memiliki potensi sebagai pengobatan bagi penderita diabetes.

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah